Dua ODGJ Belum Dibawa ke RSJ

MUKOMUKO RU - Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Mukomuko, Saroni, SH mengatakan, masih ada dua orang warga yang menderita gangguan jiwa atau Orang Dengan Gannguan Jiwa (ODGJ), belum dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bengkulu. Sebelumnya, ia merencanakan akan membawa kedua warga itu ke RSJ di akhir bulan Desember 2020 lalu, namun terkendala soal anggaran. “Saya sudah mencari anggaran kemana-mana, tapi tidak dapat. Jadi dua orang warga yang menderita gangguan jiwa tidak bisa kita berangkatkan. Awalnya memang ada tiga orang, namun satu orang sudah bisa diberangkatkan ke RSJ Bengkulu setelah seluruh anggaran selama dalam perjalanan ditanggung oleh pemerintah desa setempat,” kata Saroni. Ia menyampaikan, jika ekonomi keluarga kedua orang dengan gangguan kejiwaan itu mampu, mungkin masalah anggaran tidak menjadi permasalahan. Namun yang jadi soal saat ini, keluarga mereka juga ekonominya sangat pas-pasan. Jangankan untuk modal keberangkatan ke Bengkulu, untuk makan saja masih susah. “Andalannya hanya dana bantuan dari pemerintah. Kalau masalah pengobatan selama di RSJ, mungkin bisa ditanggung BPJS. Karena, keluarga mereka memiliki kartu BPJS. Mudah-mudahan saja, anggaran untuk penanganan warga dengan gangguan jiwa tahun 2021 ini cepat cair. Sehingga kedua warga tersebut bisa cepat kita bawa ke RSJ Bengkulu,” demikian Saroni. (rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Resep Maksuba, Kue Basah Bangsawan Khas Palembang yang Setidaknya Harus Kamu Buat Sekali Seumur Hidup
- 2 Harganya Sama Sama Mahal, Ini 3 Perbedaan Kue Lapis Legit dan Maksuba
- 3 Shopee Gandeng Ronaldinho! Selebrasi Samba Sang Legenda Bikin Netizen Heboh
- 4 Sempat Dilaporkan Hilang, Polisi Ungkap Rahma Wati Kabur dari Rumah
- 5 Dinilai Memberatkan, Bupati Bengkulu Utara Larang Sekolah Gelar Perpisahan Siswa
- 1 Resep Maksuba, Kue Basah Bangsawan Khas Palembang yang Setidaknya Harus Kamu Buat Sekali Seumur Hidup
- 2 Harganya Sama Sama Mahal, Ini 3 Perbedaan Kue Lapis Legit dan Maksuba
- 3 Shopee Gandeng Ronaldinho! Selebrasi Samba Sang Legenda Bikin Netizen Heboh
- 4 Sempat Dilaporkan Hilang, Polisi Ungkap Rahma Wati Kabur dari Rumah
- 5 Dinilai Memberatkan, Bupati Bengkulu Utara Larang Sekolah Gelar Perpisahan Siswa