Realisasi Fisik Dana Desa Diperiksa
GIRI MULYA RU - Pembangunan infrastruktur melalui dana desa Tahun 2020, mulai diperiksa. Baik dari segi kualitas maupun volume infrastruktur tak luput dari pemeriksaan, yang dilakukan unsur Tripika Kecamatan. Camat Giri Mulya, Sugimin, S.Pd, M.Pd dikonfirmasi koran ini mengamini pemeriksaan akhir terhadap hasil program dana desa. Ia mengaku, monitoring dan evaluasi (monev) yang dilakukan Tripika sebagai fungsi kontrol demi menjaga kualitas fisik program. \"Dalam agenda monev, semua pihak kita libatkan. Polisi, TNI AD, pendamping desa diikutsertakan agar transparan saat mengetahui hasil pemeriksaan,\" tegasnya. Ia menyampaikan, agenda monev ini dipastikan bakal dilakukan di setiap desa wilayah tugas. Jika hasil monev ditemukan permasalahan, pihak desa harus menyelesaikan hingga batas waktu yang ditentukan. \"Hasil monev menjadi bahan evaluasi desa. Jika ditemukan permasalahan, maka desa itu perlu berbenah,\" ujarnya. Kapolsek Giri Mulya, Iptu Ryo Kun menegaskan monev kegiatan dana desa bukan semata-mata mengikuti agenda tahunan. Namun lebih kepada sikap kontrol, agar pelaksanaan program dana desa direalisasikan sesuai spesifikasi dan aturan. \"Karena tujuan dana desa untuk masyarakat. Jadi laksanakan program dengan baik,\" tandasnya. (**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya