Mulai Dilipat, KPU Serahkan Susu Pilkada
MUKOMUKO RU- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mukomuko, menyerahkan surat suara atau susu Pilkada terhadap tiga Organisasi Masyarakat (Ormas) untuk dilakukan pelipatan. Penyerahan tersebut dilakukan di gudang KPU Desa Ujung Padang, Kecamatan Kota Mukomuko, Senin (30/11) kemarin. “Awalnya, untuk kegiatan pelipatan akan kita mulai hari Minggu, kemarin. Namun karena kemarin kami masih di Bengkulu, sehingga kegiatan pelipatan surat suara kita mulai hari Senin. Secara simbolis, surat suara Pilkada yang akan dilipat sudah kita serahkan kepada ormas yaitu GP Ansor, Pemuda Muhamadiyah dan Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Indonesia (PAGMI),” tegas Ketua KPU Kabupaten Mukomuko, Irsyad, ketika dikonfirmasi kemarin. Adapun jumlah surat suara Pilkada Bupati dan Wakil Bupati, serta Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu, masing-masing sebanyak 127.707 lembar ditambah sebanyak 2.000 lembat untuk pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Bupati dan Wakil Bupati. Sedangkan PSU Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur, berada di KPU Provinsi Bengkulu. Irsyad mengaku optimis, kegiatan pelipatan surat suara yang dilakukan ketiga ormas, rampung dalam dua hari. “Kami perkirakan dua hari rampung untuk kegiatan pelipatan surat suaranya. Jika ada kendala selama pelipatan,perwakilan ormas dapat menyampaikan laporan kepada petugas dari KPU yang ada di gudang,” pesannya. Irsyad menambahkan, selain mereka melakukan pelipatan. Surat suara yang selesai dilipat, harus dipack dan diikat dengan menggunakan karet. Setiap satu pack, isinya sebanyak 20 lembar surat suara. “Nanti biar mudah untuk menghitungnya. Jadi surat suara yang selesai dilipat, langsung dipack dan diikat menggunakan karet. Untuk upah pelipatan surat suara Pilkada Bupati dan Wakil Bupati sebesar Rp 100 per lembar dan surat suara Gubernur dan Wakil Gubenur Rp 150 per lembar,” terangnya. (rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 5 Fakta Menarik Nangka, Buah dengan Ratusan Biji
- 2 Resep Rawon Sapi, Hidangan Lezat dengan Rasa Khas yang Menggugah Selera
- 3 Resep Ceker Mercon Pedas Gurih, Sensasi Rasa yang Menggugah Selera!
- 4 2 Investasi di Brimo Ini Berpotensi Cuan
- 5 Download Aplikasi Ini Bisa Dapat Saldo Dana Rp 80 Ribu Langsung Cair
- 1 5 Fakta Menarik Nangka, Buah dengan Ratusan Biji
- 2 Resep Rawon Sapi, Hidangan Lezat dengan Rasa Khas yang Menggugah Selera
- 3 Resep Ceker Mercon Pedas Gurih, Sensasi Rasa yang Menggugah Selera!
- 4 2 Investasi di Brimo Ini Berpotensi Cuan
- 5 Download Aplikasi Ini Bisa Dapat Saldo Dana Rp 80 Ribu Langsung Cair