Pasien Covid-19 Bertambah, PN Arma Lockdown
ARGA MAKMUR RU - Kasus pasien terpapar Covid-19 di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) kembali bertambah sebanyak 3 kasus. Satu diantaranya berstatus pelajar aktif di salah satu sekolah di BU, sementara 2 pasien lainnya merupakan klaster umum. Pasien nomor 86 inisial KA, usia 55 tahun, jenis kelamin perempuan, pekerjaan petani, alamat Kecamatan Giri Mulya, memiliki riwayat penyakit Hipertensi dan saat ini isolasi mandiri. Sementara, pasien nomor 87, inisial AN, usia 44 tahun, jenis kelamin perempuan, pekerjaan petani, alamat Kecamatan Giri Mulya, tidak ada riwayat perjalanan, dan saat ini isolasi mandiri. Pasien nomor 86 dan 87 ini memiliki kontak erat dengan pasien nomor 52 yang sebelumnya telah menjalani penyembuhan. Kedmudian, pasien nomor 88, inisial ADK, usia 16 tahun, status pelajar, alamat Arga Makmur, riwayat kontak erat dengan pasien nomor 53, tidak ada keluhan dan saat ini isolasi mandiri. \"Hari ini ada penambahan kasus lagi sebanyak 3 orang dan ini masih merupakan hasil tracing serta ada penambahan, maka dari itu kami terus menghimbau kepada semua pihak untuk selalu menjaga kesehatan dan senantiasa menerapkan Prokes secara disiplin,\" himbau Kabid P2P Dinas Kesehatan BU, Ujang Ismail, SKM, M.Kes.
- PN Arga Makmur Lockdown
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Dihadiri Anggota DPRD, Musrenbang RKPD TA 2026 Kecamatan Giri Mulya Hasilkan 9 Prioritaskan Pembangunan
- 2 Diduga Cabuli Muridnya, Seorang Guru SD di Bengkulu Utara Diamankan Polisi
- 3 Terungkap, Guru SD di Bengkulu Utara 11 Kali Cabuli Muridnya di Sekolah
- 4 Musrenbang Kecamatan TAP, Arie : Prioritaskan Pembangunan Untuk Masyarakat
- 5 4 Zodiak yang Minggu Ini Diramal Akan Mendapatkan Keberuntungan dalam Finansial
- 1 Dihadiri Anggota DPRD, Musrenbang RKPD TA 2026 Kecamatan Giri Mulya Hasilkan 9 Prioritaskan Pembangunan
- 2 Diduga Cabuli Muridnya, Seorang Guru SD di Bengkulu Utara Diamankan Polisi
- 3 Terungkap, Guru SD di Bengkulu Utara 11 Kali Cabuli Muridnya di Sekolah
- 4 Musrenbang Kecamatan TAP, Arie : Prioritaskan Pembangunan Untuk Masyarakat
- 5 4 Zodiak yang Minggu Ini Diramal Akan Mendapatkan Keberuntungan dalam Finansial