Kader NasDem Diminta Dahulukan Kepentingan Masyarakat
BENGKULU RU - Seluruh kader Partai NasDem khususnya dalam wilayah Provinsi Bengkulu diminta dan diingatkan untuk selalu mendahulukan kepentingan masyarakat. Demikian ditegaskan Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu, Dr. H. Ferry Ramli, SH, MH saat mengikuti peringatan HUT Partai NasDem ke-9 secara virtual, Rabu (11/11). \"Sebagaimana pesan Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem, Bapak Surya Paloh tadi (kemarin, red), yang namanya kader Partai NasDem harus selalu mengutamakan atau mengedepankan kepentingan masyarakat. Karena besarnya Partai NasDem seperti yang kita rasakan saat ini, tidak lepas dari dukungan yang telah diberikan masyarakat,\" ungkap Ferry. Sejauh ini, lanjut Ferry, kader Partai NasDem di Provinsi Bengkulu, terus berbuat untuk masyarakat baik secara langsung ataupun tidak langsung. \"Seperti di tengah pandemi Covid-19, sebagai bentuk kepedulian, kita kerap mendistribusikan bantuan berupa masker dan kebutuhan lainnya kepada masyarakat. Begitu juga saat terjadi bencana alam,\" tegasnya. Menurutnya, diusia Partai NasDem yang sudah menginjak 9 tahun ini, kedepan kader dan simpatisan harus terus meningkatkan kekompakan dan kesolidan. \"Sedangkan untuk Pilkada serentak, kita targetkan harus meraih kemenangan. Ada beberapa kader kita yang maju dan harus intens turun ditengah-tengah masyarakat agar bisa meraih kemenangan,\" kata Bupati Bengkulu Tengah ini. Ditambahkan Sekretaris DPW Partai NasDem Provinsi, Hj. Erna Sari Dewi, SE, kedepan Partai NasDem wajib menjadi pemenang dalam perhelatan pesta demokrasi di Provinsi Bengkulu. \"Terutama dalam Pemilu mendatang, dimana 1 kursi di DPR RI harus kembali direbut. Kemudian untuk tingkat daerah minimal 1 Dapil harus bisa meraih 1 kursi DPRD,\" singkat Erna. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Resep Sourdough, Roti Sehat Bikin Kenyang Lebih Lama
- 2 Resep Bolen Pisang Coklat, Cocok Jadi Teman Ngeteh dan Ngopi
- 3 Diduga Cekcok Rumah Tangga, Kades di Air Besi Nekat Tenggak Racun
- 4 Paslon Bupati Ari-Sumarno Menang Telak di Dapil IV BU, 4 Kecamatan Sumbang Kotak Kosong Terbanyak
- 5 Pohon Tumbang Sempat Halangi Arus Balik Logistik Pemilukada dari Lebong Tandai
- 1 Resep Sourdough, Roti Sehat Bikin Kenyang Lebih Lama
- 2 Resep Bolen Pisang Coklat, Cocok Jadi Teman Ngeteh dan Ngopi
- 3 Diduga Cekcok Rumah Tangga, Kades di Air Besi Nekat Tenggak Racun
- 4 Paslon Bupati Ari-Sumarno Menang Telak di Dapil IV BU, 4 Kecamatan Sumbang Kotak Kosong Terbanyak
- 5 Pohon Tumbang Sempat Halangi Arus Balik Logistik Pemilukada dari Lebong Tandai