Pameran Tanaman Hias

Pameran Tanaman Hias

BENGKULU RU - Tanaman hias yang tengah menjadi tren di tengah-tengah masyarakat, tampaknya mulai dilirik keberadaannya. Terbukti Senin (12/10) digelar pameran tanaman hias yang dipusatkan di Bencoolen Mall (Benmall), beberapa diantaranya menampilkan tanaman favorit masyarakat. COO Benmall, Irwandi Putra meyampaikan, pameran ini dimulai hari ini (kemarin, red) dan berakhir hingga 18 Oktober 2020 mendatang. Sejumlah tanaman hias seperti aglonema dengan beragam jenis, bonsai, bonsai kelapa dan berbagai tanaman hias lainnya dipajang dalam pameran tersebut. \"Dengan kegiatan yang berlangsung ditengah pandemi covid-19 sekarang ini, harapannya ekonomi masyarakat tetap jalan terus. Namun yang namanya protokol kesehatan tetap harus dipatuhi bagi masyarakat yang ingin menyaksikan pameran ini,\" tegas Irwandi dalam sambutannya. Sementara itu, Ketua pecinta aglonema Bengkulu, M Nur mengharapkan, kegiatan seperti ini kedepan dapat terus dilaksanakan. \"Apalagi ajang seperti ini lagi tren berkembang dimasyarakat. Tidak hanya di Bengkulu saja, tetapi di luar juga,\" singkatnya. (tux)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: