Dilantik Jadi Perwira, 1.198 Personil TNI AD Miliki Tanggungjawab Besar

BENGKULU RU - Sebanyak 1.198 personil TNI Angkatan Darat (AD) dilantik menjadi perwira setelah dinyatakan lulus dalam Pendidikan Pembentukan Perwira (Diktukpa) TNI AD tahun 2020. Dengan pelantikan itu, maka tentu saja para perwira TNI tersebut memiliki tanggungjawab yang jauh lebih besar. Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI. Andika Perkasa mengatakan, ketika seorang personil TNI AD sudah dilantik menjadi perwira, otomatis tanggungjawabnya lebih besar. \"Terutama terhadap anggotanya yang jumlahnya lebih banyak. Kemudian, seorang perwira juga harus menjadi teladan, baik dari sisi kepemimpinan dan keluarga,\" ungkap Kasad. Disisi lain, Kasad berharap, agar para perwira harus dapat memandu, mengawasi, mengendalikan dan menyayangi para personil yang dipimpinnya. \"Jadilah seorang perwira yang amanah, terutama pada saat mengemban tanggungjawab sebagai pemimpin,\" tegas Andika dalam pelantikan yang dipusatkan di lapangan Wiradhika Secapa Angkatan Darat, Bandung Jawa Barat, Selasa (8/9). Sementara Kadispenad, Brigjen TNI. Nefra Firdaus, SE, MM menyampaikan, 1.198 perwira lulusan Diktukpa 2020 yang dilantik terdiri dari 1.158 prajurit pria dan 40 prajurit Kowad. \"2 perwira meraih penghargaan Adiwiradhika karena berprestasi, yakni Letda Inf. Andi Asmara dari satuan Kodiklatad, dan Letda Cpm. (K). Aditya Jule Nugrahaeni dari satuan Puspomad,\" singkatnya. Dalam pelantikan, bertindak sebagai Komandan Upacara Kolonel Inf. Aminton Manurung, S.Ip yang menjabat sebagai Wakil Komandan Resimen Siswa Secapaad. Upacara juga dimeriahkan dengan display Drumband Canka Panorama dan dilanjutkan dengan kegiatan pembekalan Kasad kepada para Perwira lulusan Diktukpa TNI AD TA 2020. Selain itu juga digelar video conference dengan keluarga para perwira yang baru dilantik. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Main Game Seru, Dapat Saldo DANA Gratis! Ini Daftar Aplikasi Penghasil Uang yang Bisa Dicoba
- 2 Main Game 10 Menit, Dapat Saldo DANA Rp800.000! Ini Aplikasi Penghasil Uang Terbaru yang Wajib Dicoba
- 3 Poco X7 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Tawarkan Spesifikasi Gahar dengan Harga Terjangkau
- 4 Raih Saldo DANA Gratis hingga Rp310.000 dari Aplikasi Richie Games, Begini Caranya!
- 5 6 Tips Jadi Penjual Takjil Dadakan selama Ramadan Agar Laris Manis
- 1 Main Game Seru, Dapat Saldo DANA Gratis! Ini Daftar Aplikasi Penghasil Uang yang Bisa Dicoba
- 2 Main Game 10 Menit, Dapat Saldo DANA Rp800.000! Ini Aplikasi Penghasil Uang Terbaru yang Wajib Dicoba
- 3 Poco X7 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Tawarkan Spesifikasi Gahar dengan Harga Terjangkau
- 4 Raih Saldo DANA Gratis hingga Rp310.000 dari Aplikasi Richie Games, Begini Caranya!
- 5 6 Tips Jadi Penjual Takjil Dadakan selama Ramadan Agar Laris Manis