Dua Bulan Jalani Pengobatan, Nyawa Zarlin Tak Tertolong
TAP RU - Setelah sebelumnya sempat mendapatkan sejumlah bantuan biaya pengobatan dari berbagai pihak, termasuk Wakil Bupati Bengkulu Utara dan Baznas Kabupaten Bengkulu Utara. Kabar duka datang dari Kecamatan TAP, Zarlin Perdinata, balita berumur 16 bulan warga Desa Padang Sepan, Kecamatan Tanjung Agung Palik, meninggal dunia, pada Jumat (17/4/2020) pagi kemarin. Zarlin dinyatakan meninggal dunia, setelah menjalani pengobatan selama 2 bulan atas penyakit yang membuat matanya mengalami kebutaan, di salah satu rumah sakit di Kota Bandung. Camat TAP, Benhar, S.Ip mengatakan, jika posisi jenazah korban tersebut akan dimakamkan langsung di salah satu pemakaman di Kota Bandung. Sebab, dengan kondisi saat ini, tidak memungkinkan lagi jenazahnya untuk di bawa pulang ke rumah duka. \"Pemakamannya akan dilangsungkan di sana. Setelah itu, pihak keluarganya baru akan pulang ke sini lagi,\" jelasnya. Dalam kesempatan itu juga, mewakili pihak keluarga, Camat mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang selama ini telah membantu jalannya pengobatan salah seorang warganya tersebut. \"Yang jelas, kita semua sudah berupaya keras agar Zarlin sembuh dan Zarlin juga sudah 2 bulan menjalani pengobatan di sana,\" pungkasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya