Usai Digerebek, Oknum Perangkat Desa Pilih Mundur
PADANG JAYA RU - SW (nama samaran, red) salah satu perangkat desa di Kecamatan Padang Jaya, memilih \"gantung sepatu\" dari pekerjaan. Pascatertangkap tangan dan diduga melakukan tindak asusila dengan pasangannya SU, beberapa hari lalu. Sikap memilih mengundurkan diri sebagai aparatur desa, akan disampaikan secara tertulis. \"Ya, tekad saya sudah bulat. Lebih baik saya undur diri alias berhenti jadi perangkat desa. Ketimbang aktifitas pemerintah desa terganggu, lantaran ulah saya ini,\" cetusnya. Terpisah, Camat Padang Jaya, Syarifah Inayati, SE dikonfirmasi RU turut membenarkan soal rencana pengunduran diri tersebut. \"Secara tertulis memang belum disampaikan. Namun jika itu pilihan, tentu harus penetapan PAW pada jabatan itu nantinya,\" katanya. Terpisah, Kepala Desa (Kades) Padang Jaya tak menyangkal kosekwensi menyangkut pengunduran diri itu. Disisi lain, pihaknya akan meminta petunjuk kepada atasan dalam hal ini Camat dan Bupati, jika memang pengunduran diri itu urung dilakukan. \"Seyogyanya evaluasi. Namun kita pun turut prihatin, kenapa hal ini bisa terjadi. Semoga kejadian seperti ini tidak terulang, baik perangkat maupun segenap lapisan masyarakat khususnya di Desa Padang Jaya,\" pungkasnya. (jho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya