Jalan Longsor Intai Nyawa Pengendara
AIR NAPAL RU - Diharapkan pengendara untuk berhati-hati ketika melewati Jalur Lintas Barat (Jalinbar) Kabupaten Bengkulu Utara (BU). Pasalnya, selain ada beberapa titik jalan berlubang, ada juga longsor akibat abrasi. Salah satunya, jalan yang berada di Desa Pasar Palik Kecamatan Air Napal. Pada titik jalur menikung ini, terdapat satu titik jalan longsor yang mengakibatkan sebagian badan jalan terjun ke dasar pantai sedalam kurang lebih 10 meter. Ketika malam hari, potensi kecelakaan khsusunya para pengendara dari luar daerah, berpotensi besar terjebak ke jurang karena diperparah dengan minim penerangan serta tak ada rambu-rambu. Salah seorang pengendara, Wahyudi berharap, titik-titik rawan kecelakaan akibat kerusakan infrastruktur jalan ini segera di pasang rambu-rambu. \"Ini guna meminimalisir angka kecelakaan lalulintas. Sebab, sering kali ada pengendara dari luar daerah yang tidak hapal dengan medan Jalinbar tersebut,\" pintanya. Terpisah, Camat Air Napal, Supandi, SH menyikapi hal ini mengaku, akan segera berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan BU. \"Iya nanti akan kami sampaikan terkait pemasangan rambu-rambunya. Namun, terlepas akan di pasang atau tidak, kami akan koordinasi dengan desa untuk segera memasang tanda di titik jalan yang rusak tersebut,\" pungkasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 4 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 5 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 3 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 4 Angkat Tema Angkringan, TPS 02 Desa Rama Agung Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024
- 5 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara