Jalan Lintas Tengah Akan Dilanjutkan Tahun Depan.

Jalan Lintas Tengah Akan Dilanjutkan Tahun Depan.

AIR BESI RU - Peningkatan jalan lintas tengah Kabupaten Bengkulu Utara, yang menjadi jalur terdekat penghubung antar kabupaten, baik dari Kabupaten Lebong atau Bengkulu Utara menuju Kota Bengkulu dan sebaliknya yang pada saat ini pembangunannya telah berjalan. Tepatnya, mulai dari titik Tugu Polwan, Desa Pasar Kerkap, Kecamatan Air Napal, hingga Desa Tanjung Agung, Kecamatan Tanjung Agung Palik, oleh Pemprov Bengkulu. Rencananaya, bakal kembali dilanjutkan pada tahun 2020 mendatang. Gubernur Bengkulu, Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, MMA pada saat menggelar kunjungan kerja di Kabupaten Bengkulu Utara, memberikan kepastian hal ini. \"Iya secara bertahap, pembangunan jalan akan kita anggarkan lagi di tahun depan. Dari Tanjung Agung hingga Arga Makmur. Melanjutkan pembangunan jalan yang kini tengah berjalan yaitu dari Simpang Tiga Tugu Polwan hingga Simpang Tiga Tanjung Agung,\" ujarnya. Rohidin berharap, ketika nanti pembangunan jalan tersebut tuntas agar masyarakat ikut serta mengawasinya. Sehingga mobil dengan muatan tonase tinggi tidak sewenang-wenang melewati jalan tersebut. \"Jangan tunggu dari kami. Ketika jalan sudah dibangun. Masyarakat juga wajib untuk memelihara dan mengawasi jika ada mobil yang melewati jalan dengan kapasitas di luar kemampuan jalan. Sebab, itu akan menjadi salah satu faktor penyebab percepatan kerusakan jalan,\" pungkasnya. Pantauan RU, kondisi jalan lintas tengah ini hampir 70 persen kondisinya rusak. Bahkan, telah seringkali menelan korban, lantaran kondisi jalan yang bergelombang dan berlubang. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: