4 Warga Desa Himpun Dana Perbaikan jembatan
HULU PALIK RU - Kerusakan jembatan penghubung antar desa di Desa Air Banai, Kecamatan Hulu Palik, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) rencananya akan diperbaiki secara swadaya oleh masyarakat. Hal ini dilakukan lantaran keberadaan lantai jembatan yang terbuat dari bahan papan, sudah mulai lapuk. Bahkan, kini keberadaannya juga hanya bisa dilalui oleh kendaraan roda dua, akibat kondisi kerusakan tersebut. Camat Hulu Palik, Benhar, S.IP ketika dikonfirmasi RU mengatakan, jika kerusakan yang terjadi tersebut akan diperbaiki secara swadaya. Kini warga Desa Air Banai, Air Baus I, Kota Lekat Ilir dan Kota Lekat Mudik masih melakukan penghimpunan dana untuk pembelian material pembangunan jembatan. \"Sebagian materialnya sudah siap di lokasi. Tapi masih kurang dan sekarang masih terus menghimpun iuran untuk mencukupi kebutuhan pembelian material papan jembatan ini,\" ujarnya. Benhar juga mengatakan, kerusakan yang terjadi tersebut sudah beberapa kali dilakukan perbaikan. Sebelumnya, jangankan mobil, kendaraan roda dua saja sulit melintasi jembatan tersebut. \"Kerusakannya parah dan akhirnya dibuat satu jalur. Dengan begitu untuk sementara ini motor masih bisa lewat,\" jelasnya. Disinggung apakah, kerusakan jembatan tersebut sudah pihaknya usulkan ke Pemkab Bengkulu Utara ? Camat mengaku, jika usulan tersebut sudah pihaknya sampaikan ke pemerintah kabupaten. \"Sudah sejak tahun 2017 lalu. Tapi memang belum terealisasi saja. Tapi yang jelas, kami tidak akan berdiam diri dan hanya menunggu dana dari daerah. Selagi bisa kita upayakan untuk perbaikan mandiri, maka akan kami lakukan,\" pungkasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 3 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 4 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 5 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara
- 1 Pasutri di Tanjung Dalam Jadi Korban Pembacokan, Begini Ceritanya
- 2 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 3 Buat Cemilan untuk Anak, Ini Resep Puding Regal Lapis Susu dan Coklat
- 4 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 5 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara