Tumbangkan Puluhan Kompetitor, Siswa/i SMPN 54 BU Wakili BU ke Provinsi
ULOK KUPAI RU - Dunia pendidikan Kecamatan Ulok Kupai/Napal Putih Kabupaten Bengkulu Utara (BU) kembali menorehkan juara dalam Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FL2SN) tingkat Kabupaten. Diketahui sebelumnya, kepala sekolah dan guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 54 BU Kecamatan Napal Putih, dinobatkan untuk mewakili Kabupaten BU dalam lomba kepala sekolah dan guru berprestasi serta berdedikasi tingkat Provinsi Bengkulu TA 2019. Acara FL2SN yang digelar oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bengkulu Utara, Kamis (18/07) yang dipusatkan di gedung Sekolah Dasar (SD) Model Kabupaten BU dan diikuti sekolah tingkat SMP se-Kabupaten BU itu. Siswa/i SMP Negeri 54 BU Kecamatan Ulok Kupai, kembali tumbangkan puluhan kompetitor pada ajang bidang seni tari. Dengan menyabet juara I tingkat SMP se-Kabupaten, siswa/i sekolah tersebut, memastikan melaju mewakili BU dalam kompetisi FL2SN tingkat Provinsi yang akan digelar Dispendik Provinsi, (05/08) mendatang. Informasi yang dihimpun Radar Utara melalui Kepala sekolah (Kepsek, red), Roni Putro Mianto, S.Pd. Ia menyampaikan, dalam FL2SN tingkat Kabupaten itu, sekolahnya hanya mengirimkan siswa/i pilihan yang dimiliki SMPN 54 BU mengikuti dua cabang lomba. Kemudian, lanjut dia, dari dua cabang lomba diikuti sejumlah enam anak didiknya. Lalu, masih dia, pada cabang lomba seni tari yang tergabung dari lima peserta itu dan dari hasil penilaian para dewan juri menyatakan, cabang lomba seni tari atas nama Endelita, Luvita Okfianti, Nanda Heriyanti, Santi Marlina dan Januarti Afifah Utami, di bawah binaan guru pembimbing, Inayati. Dikatakannya, dari kerja keras berlatih selama ini, menuai hasil yang memuaskan, tetapi perjuangannya tidak sampai di situ. \"Alhamdulillah dari hasil tersebut siswa/i sekolah kami dinyatakan akan melaju berkompetisi ke tingkat FL2SN Provinsi mewakili SMP se-Kabupaten BU,\" kata Roni. Ia menambahkan, mengapresiasi terhadap keberhasilan anak didiknya di bidang tari seni terutama dalam FL2SN. Menurutnya, torehan prestasi anak didiknya sunggu luar biasa, sekolah sangat mendukung hal-hal seperti ini yang menunjang dan mengembangkan prestasi anak baik di bidang seni maupun bidang perlombaan lainnya. \"Kegiatan positif ini sangat bermanfaat, mengasah mental dan kemampuan siswa/i tampil di panggung besar. Dengan meraih juara I di tingkat Kabupaten maka anak-anak melaju berjuang di tingkat Provinsi. Semoga siswa/i kami bisa memberikan penampilan maksimal dan hasil terbaik serta bisa mengharumkan Ulok Kupai/Napal Putih khusnya Kabupaten BU,\" harap Roni, begitu pria muda itu kerap disapa. Ke depan ia berharap, siswa/inya mampu memberikan hasil yang terbaik sehingga bisa sabet juara FL2SN tingkat Provinsi dan bisa melaju berjuang berkompetisi ke tingkat pusat mewakili Provinsi Bengkulu. (ae4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: