Optimias, SMAN 11 BU Bakal ‘Lahap’ UNBK 2019
HULU PALIK RU - Menjelang Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), Kepala SMA Negeri 11 Bengkulu Utara, memperlihatkan optimismenya untuk sukses dan meraih prestasi dari perjuangan siswa/i bersama para gurunya. Ujian yang akan digelar, April mendatang, Kepala SMAN 11 BU, Selamet Supriyanto, M.Pd mengatakan, pihaknya siap menyukseskan UNBK, dibuktikan dengan kesiapan kebutuhan alat, kemudian dari segi Sumber Daya Manusia (SDM) dibuktikan dengan dilaksanakannya Simulasi UNBK, beberapa minggu lalu. \"Alhamdulillah berjalan dengan baik, bahkan kami sudah berkoordinasi dengan pihak penyedia layanan internet agar tidak ada masalah pada jaringan internet saat pelaksanaan ujian. Kemudian untuk gangguan kelistrikan, kami sudah siapkan genset dengan kapasitas besar, mengantisivasi gangguan listrik dalam proses UNBK,\" ungkap Selamet. Dilanjutkannya, kesiapan ini tidak terlepas dari kerja keras antar lintas sektor, baik Dinas Pendidikan Kabupaten maupun Dinas Pendidikan Provinsi. Pada tahun 2018 lalu, pihaknya telah mendapatkan bantuan dari Dinas Pendidikan Provinsi berupa komputer sebanyak 27 unit plus 1 unit server sehingga tahun 2019 ini, sekolah secara perdana melaksanakan UNBK mandiri tanpa nginduk ke sekolah lainnya seperti tahun sebelumnya. Dengan adanya bantuan tersebut, lanjut dia, bukan berarti persoalan yang dihadapi sekolahnya sudah selesai, namun tetap berharap agar sekolah terus bertumbuh dan berkembang karena SMAN 11 BU, masih membutukan perhatian pemerintah. \"Kami merasa sangat terbantu dan kami harturkan terimakasih,\" katanya. \"Kami berharap, SMAN 11 BU dapat dibangun gedung komputer karena sekarang, komputer kami tempatkan di gedung kesenian dan budaya dan tembok pagar sekolah serta belum adanya lapangan olahraga. Kami sangat berharap bantuah dari pemerintah khususnya Dispendik Provinsi sehingga sekolah kita bisa setara dengan sekolah lain,\" harap Kepala SMAN 11 BU. (cw3)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: