Dana Hibah Rp 12 M Dari BNPB Tak Jelas

Dana Hibah Rp 12 M Dari BNPB Tak Jelas

Pembangunan Lapis Tebing Belum Bisa Dilakukan
KEPAHIANG RU - Sebelumnya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kepahiang mendapatkan dana hibah dan dari pusat melalui BNPB untuk pembangunan sejumlah titik pelapis tebing senilai Rp 12 miliar. Dana hibah tersebut diperuntukkan bagi pembangunan pelapis tebing yang rencananya akan dilakukan pada tahun 2017 ini. Namun sayangnya hingga saat ini dana hibah yang dijanjikan tersebut makin tak jelas sehingga rencana pembangunan pelapis tebing belum bisa dilakukan. Hal tersebut disampaikan Kepala BPBD Kepahiang, Burlian, SE. Dikatakannya, untuk saat ini pihaknya belum bisa melakukan proses tahapan untuk pembangunan pelapis tebing tersebut. \"Kita sampai saat ini masih menunggu, dananya saja belum ditransfer ke rekening. Jadi kita juga belum bisa melakukan tahapan proses baik itu lelang maupun realisasi pembangunannya,\" ungkapnya. Disamping itu, dirinya menambahkan jika lokasi untuk pembangunan pelapis tebing tersebut terdapat dibeberapa titik disejumlah desa diantaranya, Desa Cinto Mandi Kelurahan Keban Agung Kecamatan Kabawetan, Desa Ujan Mas Bawah Kecamatan Ujan Mas dan Desa Pagar Gunung Kecamatan Kepahiang \"Sejumlah titik yang akan dibangun lapis tebing ini masuk dalam titik rawan bencana,\" singkatnya.(cw4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: