Cara Mengolah Buah Kesemek yang Nikmat untuk Dikonsumsi, Khasiatnya Bisa Cegah Penuaan Dini

Cara Mengolah Buah Kesemek yang Nikmat untuk Dikonsumsi, Khasiatnya Bisa Cegah Penuaan Dini

Cara Mengolah Buah Kesemek yang Nikmat untuk Dikonsumsi, Khasiatnya Bisa Cegah Penuaan Dini--

RADARUTARA.ID- Mungkin bagi beberapa orang kurang suka jika mengonsumsi buah secara cuma-cuma.

Untuk menambah kenikmatan, buah yang kita sukai biasanya diolah supaya lebih nikmat ketika dikonsumsi.

Buah biasanya diolah menjadi jus, salad dan rujak. 

Tergantung dari selera masing-masing.

Walaupun begitu, buah yang diolah terkadang khasiat atau manfaatnya bisa hilang.

Salah satu buah yang memiliki berbagai manfaat adalah buah kesemek

Rasanya manis dan kaya akan nutrisi.

Buah ini juga sangat baik untuk kesehatan, bahkan Senyawa beta karoten, lutein, likopen, dan cryptoxanthin dalam buah kesemek mampu melawan kerusakan oksidatif yang dapat menyebabkan penuaan dini.

Nah berikut ini beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengolah buah kesemek supaya lebih nikmat untuk dikonsumsi.

1. Dimakan langsung

Konsumsi buah kesemek dengan cara memotongnya menjadi irisan atau langsung menyantapnya seperti apel.

Selain itu, kamu juga bisa mengirisnya menjadi dua bagian dan menyerok dagingnya dengan sendok.

2. Dicampurkan ke makanan

Buah kesemek dapat dicampur ke roti, kue, dan makanan panggang lainnya untuk sentuhan manis yang sehat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: