Mabuk saat Perjalanan? Ini Pilihan Minuman yang Ampuh Mencegahnya

Senin 03-11-2025,15:16 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

Bukan hanya minum air putih, mabuk perjalanan juga bisa diatasi dengan cara meminum obat mabuk sebelum memulai perjalanan.

2. Jahe

Rekomendasi minuman berikutnya yang bisa mengatasi mabuk perjalanan yaitu jahe. 

Jahe adalah salah satu bahan alami yang telah dikenal mampu mengurangi gejala mabuk perjalanan seperti pusing, dan muntah.

Jahe juga menghadirkan sensasi hangat di perut dan tenggorokan sehingga bersifat anti mual dan antiinflamasi. 

Untuk mengonsumsinya, kamu dapat menyiapkan parutan jahe dan rebus parutan tersebut sebelum diminum.

3. Jeruk nipis

Kandungan vitamin C dan sitrat dalam jeruk nipis akan membantu meminimalisir rasa mual serta mengembalikan keseimbangan cairan di dalam tubuh.

Walaupun begitu, penting untuk diingat bahwa kandungan asam yang ada di dalam jeruk nipis cukup tinggi, sehingga dapat memicu iritasi pada lambung. 

Maka dari itu, sebaiknya jangan mengonsumsi dalam jumlah yang terlalu banyak.

4. Lemon

Buah lain yang juga mampu mengatasi mabuk perjalanan yaitu lemon. 

Sama seperti jeruk nipis yang memiliki kandungan vitamin C dan sitrat yang tinggi, lemon juga mampu mengatasi gejala mabuk perjalanan seperti mual dan mencegah muntah.

Kamu dapat mengonsumsi lemon dengan cara memerasnya dan campurkan dengan air hangat maupun dingin. 

Perasan lemon ini juga bisa kamu tambahkan sedikit madu ataupun gula untuk menambahkan rasa manis.

5. Air kelapa

Kategori :

Terpopuler