Resep Mangut Lele yang Gurih dan Menggugah Selera

Rabu 12-03-2025,12:02 WIB
Reporter : Lia Junita
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID - Hari Raya Lebaran selalu identik dengan hidangan-hidangan lezat yang khas, seperti opor ayam, ketupat, dan rendang.

Namun, jika Anda ingin mencoba sesuatu yang berbeda dan antimainstream, Mangut Lele bisa menjadi pilihan yang tepat.

Hidangan khas Jawa ini menggabungkan rasa gurih dari santan dengan lele yang dibumbui rempah-rempah khas, menciptakan kombinasi yang menggoda selera.

Mangut lele memiliki kuah yang kental dan creamy, serta rasa yang kaya berkat penggunaan bumbu yang melimpah.

Jika Anda bosan dengan menu hidangan Lebaran yang itu-itu saja, mangut lele bisa menjadi alternatif yang menarik dan tetap memanjakan lidah.

Selain itu, cara pembuatannya juga tidak terlalu rumit, sehingga cocok untuk Anda yang ingin menyajikan sesuatu yang spesial tanpa harus menghabiskan banyak waktu di dapur.

Bahan

• 1 ekor ikan lele segar (potong menjadi beberapa bagian)

• 1 liter santan kelapa kental

• 2 batang serai, memarkan

• 3 lembar daun salam

• 2 lembar daun jeruk purut

• 2 sendok makan air asam jawa

• 1 sendok teh gula merah serut

• Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Kategori :