Mengulik Istilah Red Nails Theory yang Mulai Banyak dipercaya oleh Berbagai Kalangan!

Rabu 06-11-2024,16:10 WIB
Reporter : Lia Junita
Editor : Septi Maimuna

Dalam konteks profesional atau sosial, kuku merah sering kali menjadi pilihan yang menunjukkan bahwa seseorang adalah individu yang tahu apa yang mereka inginkan dan berani untuk mengejar hal tersebut.

Menurut beberapa psikolog, warna yang dipilih untuk cat kuku dapat menggambarkan beberapa aspek dari kepribadian seseorang.

Orang yang memilih cat kuku merah, misalnya, cenderung memiliki karakter yang dominan dan berani mengambil keputusan.

Mereka sering kali tampil percaya diri dan tidak takut untuk menonjol.

BACA JUGA:Wajib Tahu, Tips Rahasia Agar Kulit Pangsit Anti Sobek dan Rusak

BACA JUGA:Siapa Sangka Ramuan Pakcoy dan Nanas Ternyata Bisa Bikin Kulit Kamu Glowing Loh!

Di sisi lain, warna merah yang cerah juga bisa menunjukkan keinginan untuk terlihat menarik dan memikat perhatian.

Sebuah pilihan yang sering dihubungkan dengan orang-orang yang sangat sadar diri dan aktif dalam memperhatikan citra diri.

Namun, penting untuk diingat bahwa setiap orang memiliki preferensi warna yang berbeda, dan memilih cat kuku merah bukan berarti semua orang yang menggunakannya memiliki sifat-sifat tersebut.

Red Nails Theory lebih banyak berfokus pada stereotip yang ada di masyarakat dan tidak selalu mewakili kenyataan di balik pilihan warna tersebut.

Kategori :