Kulit Mengelupas dan Memerah Setelah Pakai Retinol, Wajar Gak Sih?

Selasa 05-11-2024,13:31 WIB
Reporter : Lia Junita
Editor : Septi Maimuna

Namun, jika iritasi berlangsung lebih lama dari itu atau semakin parah, disarankan untuk menghentikan penggunaan retinol dan berkonsultasi dengan dokter atau dermatolog.

BACA JUGA:Sunscreen Physical Jadi Skincare Perawatan Wajah Terbaik dan Begini Cara Pengaplikasiannya

BACA JUGA:Jangan Salah Pilih! Ini 7 Tips Memilih Kacamata Sesuai Bentuk Wajah

Cara Mengurangi Iritasi Saat Menggunakan Retinol

1. Mulai dengan Dosis Rendah

Gunakan produk dengan konsentrasi retinol yang rendah terlebih dahulu, seperti 0,25% atau 0,5%.

Kamu juga bisa mencoba menggunakannya hanya beberapa kali seminggu, lalu tingkatkan secara perlahan.

2. Gunakan Pelembap

Selalu pastikan untuk mengaplikasikan pelembap setelah menggunakan retinol untuk mengurangi kekeringan dan iritasi.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Hindari 6 Kandungan Makeup Ini Karena Bisa Merusak Wajah!

BACA JUGA:Hapus Semua Kotoran! Metode Membersihkan Wajah Ini Bikin Kulitmu Bercahaya dalam 3 Menit!

3. Hindari Penggunaan Bersamaan dengan Produk Kuat

Jangan menggunakan retinol bersamaan dengan produk lain yang bisa meningkatkan iritasi, seperti asam (AHA, BHA) atau vitamin C.

4. Jangan Lupa Tabir Surya

Retinol dapat membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari.

Oleh karena itu, pastikan untuk selalu menggunakan tabir surya setiap hari saat menggunakan retinol.

Kategori :