Siapkan Camilan, Ini 5 Rekomendasi Drama Korea Tentang CEO Tampan

Minggu 04-08-2024,20:30 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

Cerita ini menggambarkan kencan buta yang seakan-akan palsu, yang kemudian memunculkan ikatan romantis antara Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop), seorang CEO perusahaan yang populer akan sikapnya yang dingin.

Dan Shin Ha Ri (Kim Se Jeong), seorang wanita lajang yang bekerja pada perusahaan yang dipimpin oleh Kang Tae Mu.

BACA JUGA:Menegangkan! Ini 5 Drama Korea Psikopat Terbaru dengan Rating Tertinggi

BACA JUGA:Selain Seram, Ini 7 Drama Korea Horor Komedi yang Mengocok Perut

3. Her Private Life (2019)

Her Private Life adalah salah satu drakor yang ringan, menghibur, dan juga penuh dengan momen romansa.

Drakor ini menceritakan tentang Sung Deok Mi (Park Min Young), seorang kurator galeri seni yang profesional sekaligus seorang penggemar berat idol K-pop.

Walaupun terampil dalam pekerjaannya, Deok Mi menjaga identitasnya sebagai penggemar rahasia. Ryan Gold (Kim Jae Wook) adalah seorang seniman terkenal dari Amerika Serikat.

Saat bos barunya, Ryan Gold mengetahui rahasia Deok Mi, hubungan mereka pun mulai berkembang dari konflik menjadi romantis ketika mereka belajar lebih banyak tentang satu sama lain.

BACA JUGA:Bikin Merinding, Ini 15 Drama Korea Horor yang Wajib Kamu Tonton!

BACA JUGA:Cocok Ditonton saat Waktu Luang, Ini 5 Rekomendasi Drama Korea Terbaru Tayang Juli 2024

4. Celebrity (2023)

Drama ini berawal dari kisah Seo Ah Ri (Park Gyu Young), seorang wanita muda yang mendadak menjadi terkenal di media sosial.

Seusai mengalami perubahan drastis di dalam hidupnya, Ah Ri mendapati bahwa dunia selebritas tak seindah yang terlihat.

Dalam perjalanannya menempuh seorang selebriti, Ah Ri bertemu dengan CEO produk kosmetik ternama, Han Joon Kyung (Kang Min Hyuk) yang gila kerja.

Namun, mendadak sang CEO merasa bahwa dirinya jatuh hati pada sifat Ah Ri yang tidak bisa diprediksi.

Kategori :