RADARUTARA.ID - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 dilakukan secara online maupun daring melalui portal resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Untuk bisa mengakses laman pendaftaran tersebut, tentunya pelamar akan memerlukan link pendaftaran CPNS 2024.
Pelamar yang akan mendaftar harus memastikan proses pendaftaran dikerjakan melalui portal resmi. Hal ini penting untuk dilakukan demi menghindari kemungkinan penipuan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Berdasarkan laman Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), pembukaan seleksi CPNS 2024 ditargetkan dibuka pada bulan Juli ini.
Nah, bagi kamu yang ingin mendaftar CPNS 2024, berikut ini link dan cara pendaftaran yang bisa dijadikan sebagai panduan.
BACA JUGA:Mengenal Sosok Sumarno, Calon Wakil Bupati Pasangan Arie Septia Adinata
Adapun link portal SSCASN yakni sebagai berikut:
https://sscasn.bkn.go.id/
Cara Pendaftaran CPNS 2024
Adapun cara untuk mendaftar CPNS 2024 yaitu sebagai berikut:
1. Masuk ke situs resmi SSCASN dengan mengklik link di atas
2. Klik tanda garis tiga yang terletak di sisi kanan bagian atas
3. Klik SSCASN
4. Pilih Buat Akun
5. Buat akun dengan memakai Nomor Induk Kependudukan (NIK)
6. Login memakai akun yang sudah dibuat