Polisi Tambal Sulam Jalinbar, Kapolsek: Untuk Kenyamanan Pengendara Umum

Rabu 19-06-2024,11:54 WIB
Reporter : Sigit Haryanto
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID- Program Polisi Peduli Prioritas Tambal Jalan (Si Potal) yang merupakan gagasan Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Lambe Patabang Birana, SIK, MH, mulai direalisasikan.

Konkretnya pada Rabu (19/6) hari, ini Polres Bengkulu Utara melalui kepolisian sektor, khususnya Polsek Putri Hijau telah melaksanakan program Si Potal dengan melaksanakan kegiatan tambal sulam kepada jalan lintas barat (Jalinbar) yang mengalami kerusakan terparah dan dinilai membahayakan keselamatan pengguna jalan.

"Hari, ini beberapa titik jalan di sepanjang Jalinbar yang sebelumnya kita survey dan mengalami kerusakan terparah kita lakukan tambal sulam," ujar Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Lambe Patabang Birana, SIK, MH, melalui Kapolsek Putri Hijau, Iptu Achmad Nizar Akbar, S.Trk, MH.

BACA JUGA:Usia 17 Tahun Sudah Bisa Ajukan Pinjaman KUR di Pegadaian Tanpa Gunakan Jaminan

Diakui Kapolsek, dalam program Si Potal, ini pihaknya sengaja memprioritaskan kondisi jalan yang mengalami kerusakan paling parah. Dengan harapan, lanjut Kapolsek, setelah dilakukannya penambalan ini kondisi jalan yang semula berlubang tidak lagi membahayakan keselamatan pengguna jalan.

"Harapan kami para pengguna jalan bisa lebih nyaman saat melintasi Jalinbar. Dan yang paling penting, peristiwa kecelakaan akibat kondisi jalan berlubang ini bisa kita minimalisir," pintanya.

"Si Potal, ini merupakan program Kapolres Bengkulu Utara dalam rangka mengoptimalkan pelayanan dan kehadiran jajaran kepolisian kepada masyarakat, semoga bermanfaat," demikian Kapolsek.*

Kategori :