Baca Dzikir 1 Menit, Dosa Sampai 100 Tahun Bisa Diampuni! Ini Penjelasan dari Ustadz Khalid Basalamah

Senin 04-03-2024,02:38 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID- Di setiap tausiahnya, Ustadz Khalid Basalamah memang banyak sekali membagikan dzikir-dzikir singkat yang bisa diamalkan.

Dizikir tersebut kata Ustadz Khalid Basalamah, merupakan dzikir yang memang ada di dalam ajaran Nabi Muhammad SAW dan diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Lantas dzikir singkat apa yang bisa menghapus dosa selama 70 tahun?

Ustadz Khalid Basalamah mengatakan bahwa satu dzikir ini jangan sampai dilewatkan setelah sholat. Bukan cuma 70 tahun, bahkan sampai 100 tahun Allah ampuni dosa-dosa kita. 

BACA JUGA:Butuh Dana Mendesak Hingga Rp15 Juta, Pinjaman Online Ini Bisa Menjadi Solusi, Mudah, Aman dan Resmi OJK

Lalu dzikir apa yang dimaksud oleh Ustad Khalid Basalamah ? 

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Sesudah menunaikan sholat wajib maupun sunnah sebaiknya jangan terburu-buru beranjak, karena hanya dengan meluangkan waktu 1 menit, maka dosa kita bisa diampuni.

Kesempatan ini jangan sampai kamu sia-siakan apalagi jika merasa diri memiliki banyak dosa dan ingin memperoleh ampunan dari Allah.

Allah senantiasa memberikan kesempatan kepada hambaNya jika ingin memohon ampun dan salah satu kesempatan itu juga ada seusai sholat.

Ustadz Khalid Basalamah mengungkapkan bahwa amalan ini seperti emas yang sangat berharga.

“Bagaimana satu menit emas yang dimaksud?,” ucapnya.

BACA JUGA:Menarik Kekuatan Surat Yusuf Ayat 4, Doa Mustajab Bagi Lelaki dalam Mencari Jodoh

Mengungkapkan hal tersebut, jika tidak percaya dia menyuruh jamaah menggunakan stopwatch untuk menghitung waktu.

“Cukup 60 detik saja. Dalam satu menit jamaah sekalian, kalian bisa baca 100 kali. Kalian hitung 60 detik, itu bisa 100 kali,” ucapnya.

Kategori :