Supervisi di Bukit Makmur, Ketua PKK Galakkan Gerakan Menanam Sayuran dari Setiap Dasawisma sampai Kecamatan

Kamis 07-09-2023,16:44 WIB
Reporter : Sigit Haryanto
Editor : Septi Maimuna

PINANG RAYA, RADARUTARA.ID- Kunjungan dalam rangka supervisi 10 program pokok PKK telah dilaksanakan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Bengkulu Utara, Ny Eko Kurnia Ningsih Mian, ke Desa Bukit Makmur, Kecamatan Pinang Raya pada Kamis (7/9) hari ini. 

Dalam kunjungan supervisi yang diikuti oleh tiga desa di Kecamatan Pinang Raya, ini yaitu Desa Bukit Makmur, Desa Sumber Mulya dan Desa Air Sebayur. Ny Eko, mengajak kepada seluruh kader PKK mulai dari Dasawisma, RT, RW, desa hingga kecamatan untuk mendukung dan menyukseskan program ketahanan pangan nasional.

Salah satu langkah konkret yang dapat ditempuh salah satunya kata Ny Eko, yakni dengan mengalakkan gerakan menanam sayuran melalui program Rumah Pangan Lestari.

"Disini saya minta mulai dari Dasawisma, RT, RW, desa, kecamatan hingga semua penduduk di Kabupaten Bengkulu Utara paling tidak mempunyai dua tanaman cabai di rumahnya. Karena kita butuh rumah pangan lestari itu untuk mencukupi kebutuhan pangan. Kenapa harus sayuran, karena karena sayuran memiliki nilai ekonomis dan kaya akan gizi. Ketika, ini bisa kita penuhi. Maka dari sisi ekonomi masyarakat akan terbantu dan dari kebutuhan gizi dalam upaya penurunan serta pencegahan kasus stunting bisa terpenuhi," tandasnya.

BACA JUGA:Dampak El Nino Ancam Produksi Beras, Petani Diminta Prioritaskan Stok Pangan dari Pada Penjualan

Di sisi lain, Ny Eko, turut mengapresiasi atas kerja keras jajaran terkait di tingkat desa maupun kecamatan khususnya kepada tiga PKK di Kecamatan Pinang Raya yakni PKK Desa Bukit Makmur, Desa Sumber Mulya dan Desa Air Sebayur dalam mengikuti pembinaan yang dilaksanakan oleh TP PKK Kabupaten Bengkulu Utara hingga memasuki tahap supervisi di tahun 2023 ini.

Secara umum Ny Eko, menilai masing-masing Pokja telah berusaha menunjukan kinerja terbaiknya dalam melaksanakan 10 program pokok PKK. Selanjutnya hasil kerja keras masing-masing PKK di tiga desa, ini akan melalui proses penilaian untuk menjadi yang terbaik.

"Secara keseluruhan masing-masing Pokja telah melaksanakan tugasnya dengan baik. Selanjutnya, hasil dari rangkaian pembinaan dan kerja keras ini akan kita nilai. Dan mudah-mudahan dari rangkaian penilaian yang kami lakukan hari, ini PKK Desa Bukit Makmur, Desa Sumber Mulya dan Desa Air Sebayur bisa menjadi yang terbaik," pungkasnya.

BACA JUGA:4 Bansos Ini Cair Bulan September, Ada Uang Tunai Rp600 Ribu untuk Penerima BPNT, Cek Syaratnya di Sini

Di sisi lain Kades Bukit Makmur, Razid Wahani, mengucapkan terimakasih kepada jajaran TP PKK Kabupaten Bengkulu Utara yang telah memberikan perhatiannya melalui pembinaan terhadap PKK di desanya.

Kades berharap, pembinaan yang telah dilakukan oleh TP PKK Kabupaten Bengkulu Utara, ini mampu membawa kemajuan secara khusus kepada PKK di tingkat desa dan secara umum dapat mendatangkan manfaat bagi seluruh masyarakat di Kecamatan Pinang Raya dan Kabupaten Bengkulu Utara.

"Semoga pembinaan dan rangkaian supervisi ini menjadi momentum awal bagi kemajuan PKK desa kita dan membawa manfaat bagi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah kita, umumnya Kabupaten Bengkulu Utara," demikian Kades.


Sigit/RU.ID- Arahan Ketua PKK Bengkulu Utara--

Sesuai pantauan Radar Utara ID dilapangan, agenda supervisi oleh TP PKK Kabupaten Bengkulu Utara kepada PKK Desa Bukit Makmur, Desa Sumber Mulya dan Desa Air Sebayur, ini turut dihadiri oleh Camat Pinang Raya, M.Irfan, S.So, unsur Forkopincam Pinang Raya, Kades se Kecamatan Pinang Raya

Ketua PKK Desa Bukit Makmur, Ny Anniza Razid beserta Kades, Ketua PKK Desa Sumber Mulya, Ny Arum Widiyanti Aris Susilo dan Ketua PKK Desa Air Sebayur, Ny Suparmi Hariyono, beserta kader PKK tingkat desa se Kecamatan Pinang Raya. Usai mendengarkan arahan dari Ketua PKK Kabupaten Bengkulu Utara, Ny Eko Kurnia Ningsih Mian, acara dilanjutkan dengan peninjauan bazar UP2K, peninjauan rumah sehat hingga peninjauan kebun PKK.*

Kategori :