RADARUTARA.ID- Sariawan adalah permasalahan merupakan peradangan pada mulut yang terasa nyeri, sehingga bisa mengganggu pengidapnya untuk makan, berbicara, dan tidur.
Sariawan bisa muncul di mana saja di dalam mulut, termasuk di dalam pipi, gusi, lidah, bibir, dan langit-langit mulut. Sariawan merupakan hal yang umum terjadi dan dialami oleh hampir semua orang.
Meskipun tidak berbahaya, tetapi sariawan cukup mengganggu saat sedang makan dan berbicara.
BACA JUGA:Selain Menurunkan Berat Badan, ini Manfaat Lain Buah Lemon
Walau bisa sembuh dengan sendirinya, tetap saja kita ingin sariawan tersebut lebih cepat sembuh, karna infeksi yang disebabkan oleh sariawan menimbulkan rasa yang sangat tidak nyaman. Berikut ini adalah cara menyembuhkan sariawan secara alami :
1. Berkumur Dengan Menggunakan Air Garam
Garam memiliki sifat antiseptik, bisa membantu proses penyembuhan sariawan dengan lebih cepat. Garam yang dicampur dengan air hangat bisa digunakan sebagai obat kumur praktis untuk mengatasi sariawan.
2. Menggunakan Madu
Madu diketahui memiliki sifat antiradang sekaligus antibakteri, yang bisa membantu mengurangi rasa perih dan mempercepat proses pemulihan sariawan. Caranya pun cukup mudah cukup dengan mengoleskan madu di atas area yang mengalami sariawan. Lakukan secara berkala hingga sariawan sembuh.
3. Berkumur dengan campuran air dan soda kue
Selain air garam, campuran air dan soda kue (baking soda) dapat digunakan sebagai cara mengobati sariawan dengan mengurangi peradangan dan mengembalikan keseimbangan pH.
Kamu cukup mencampur setengah gelas air dengan satu sendok teh soda kue. Berkumurlah selama 15-30 detik. Ulangi setiap beberapa jam hingga sariawan membaik.