Granmax Remuk Setelah Laka di Pondok Kelapa

Senin 25-07-2022,19:42 WIB
Reporter : Rendi Bintara Yudha

BENTENG RU.ID - Warga Desa Pondok Kelapa, Kecamatan Pondok Kelapa, pagi (25/07) tadi dikagetkan dengan bunyi hantaman keras yang terjadi di tengah jalan. Sontak saja hal tersebut membuat warga berhamburan keluar rumah untuk melihat kejadian yang terjadi. Ternyata ada kecelakaan lalu-lintas yang melibatkan Sebuah mobil dump truck Hino Dutro plat BD 8035 SU dengan mobil Daihatsu Granmax plat DK 1647 GP. 

Data terhimpun RU.ID, kejadian ini bermula saat mobil Daihatsu Grand Max BD 8035 SU melaju dengan kecepatan tinggi dari arah bengkulu menuju  Arga Makmur, ketika melintasi jalan Desa Pondok Kelapa, sopir Granmax yakni AS diduga mengantuk sehingga mobil mengalami out of control kemudian melebar ke sisi jalan, nahasnya karena kecepatan yang tinggi mobil menabrak dump truck Hino Dutro yang saat itu posisinya tengah terparkir. 

Akibatnya, mobil Granmax mengalami kerusakan berat, mulai dari depan hingga, bagian belakang rusak parah dan hancur. Pintu dan atap mobil juga terlepas. 

Riko, salah seorang warga setempat mengatakan, kejadian kecelakaan yang terjadi begitu cepat, saat itu dikatakannya karena benturan yang sangat keras mobil Daihatsu grand Max terbalik dan berputar-putar di tengah jalan. 

"Kalau nggak salah tadi ada beberapa orang dalam mobil tu, ada yang luka-luka jugo tapi langsung dievakuasi untuk perawatan medis. Kabarnya, semua selamat," tutupnya. (bin)

Tags :
Kategori :

Terkait