Tunggu Kabar Sawit

Senin 23-05-2022,09:37 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

ARGA MAKMUR RU.ID - Kran ekspor minyak goreng, sesuai kata Presiden Joko Widodo atau Jokowi, hari ini resmi dibuka kembali. Bagaimana dengan harga TBS sawit di daerah? sekadar mengulas, hasil rapat yang digelar di Pemprov Bengkulu yang dipimpin Gubernur dan kepala daerah basis perkebunan sawit, sudah menegas, harga TBS sawit di tingkat pabrik untuk ulan Mei 2022 dipatok sebesar Rp 2.815,80/kg. Harga terendah Rp 2.421,14/kg dan harga tertinggi Rp 3.210,47/kg dengan toleransi sebesar 5 % atau Rp 2.675,01/kg.

Politisi PKS Bengkulu Utara (BU), Ir. H. Supriyanto mengatakan, eksekusi atas ketetapan hasil rapat yang diatur dalam regulasi pemerintah itu, sudah merupakan pijakan sikap pihak-pihak terkait.

\"Begitu juga di tataran pengawasan, atas ketetapan yang sudah dibuat dan dihadiri pemerintah daerah,\" ujarnya, kemarin.

Politisi yang gagal diperuntungan kontestasi Pilleg 2019 lalu yang kini didaulat kembali menjadi Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) BU itu menegaskan, ketetapan itu menjadi tolok ukur kepastian hukum dan martabat pemerintah daerah.

\"Tentunya, dengan tetap menjaga iklim investasi di daerah dan tapi tetap menjaga kepastian harga TBS. Karena efek domino atas anjloknya harga TBS sawit ini sangat banyak. Jadi perlu langkah-langkah bijak,\" pungkasnya. (bep)

Tags :
Kategori :

Terkait