KERKAP RU.ID - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 10 Bengkulu Utara saat ini membutuhkan bangunan toilet baru, pasalnya dengan total murid yang mencapai 500 orang lebih, belum bisa mencukupi jika digunakan oleh ratusan murid tersebut. \"Toilet sangat kurang, kalau perhitungan kami paling tidak itu ada 15 toilet, apalagi kami tidak bisa menggunakan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk melakukan pembangunan karena menyalahi aturan,\" jelas Kepsek SMPN 10 BU, Sirnawati, S.Pd. Diungkapnya pula, untuk menutupi apa saja kekurangan yang ada di sekolah, pihaknya juga sudah melakukan rapat komite, dalam rapat tersebut para wali murid sudah sepakat akan memberikan bantuan untuk perbaikan sekolah. Akan tetapi karena adanya Pandemi Covid-19 bantuan tersebut terpaksa harus dibatalkan. \"Bahkan untuk meubeler kita juga tidak dapat, jadi kami hanya memperbaiki yang sudah rusak, kalau masih kurang juga terpaksa kita buat sendiri, tapi ya itu karena tidak boleh memakai Dana BOS jadi seadanya aja,\" sesalnya. Sirnawati mengakui, sudah 2 tahun lebih sekolahnya belum mendapatkan bantuan rehab bangunan sama sekali, padahal hal ini sangat diperlukan apalagi dikatakannya pula SMPN 10 sering dijadikan tempat para guru-guru atapun para kepala sekolah di wilayah tersebut. \"Sudah 2 tahun kami belum mendapatkan bantuan,\" singkatnya. (bin).
500 Murid SMPN 10 BU Berebut 6 Toilet
Senin 14-02-2022,10:16 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :