Pastikan Tidak Ada Masalah, Sekda Sambangi OPD

Kamis 03-02-2022,10:44 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

MUKOMUKO RU.ID- Penjabat (Pj) Sekda Mukomuko, Drs. Yandaryat melaksanakan pengawasan dengan turun langsung ke masing – masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Mukomuko, Rabu (2/2) pagi. Ini untuk memastikan, OPD tidak ada masalah dalam pekerjaan, lancar dalam semua urusan, serta iklas dalam melaksanakan tugas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). Selain itu, pengawasan langsung ke OPD yang dilakukan Sekda, sesuai petunjuk Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE, MM.

“Pak Bupati telah menginstruksikan kepada saya selaku Pj Sekda untuk

tidak duduk di belakang meja saja, jangan tanda tangan surat – surat saja. Sekda harus kelilinglah ke dinas – dinas. Kapan perlu setiap hari. Dan instruksi pak Bupati itu langsung kami aplikasikan,” terang Sekda.

Bahkan, sambung Sekda, jika dalam sehari pihaknya tidak bisa mendatangi seluruh dinas karena berbagai tugas, maka Bupati juga mengharapkan agar tetap menyambangi dinas meski hanya satu atau dua dinas dalam seharinya. Dengan mendatangi langsung ke dinas, pihaknya juga akan tahu persoalan yang ada di dalam dinas. Sebab untuk menyelesaikan persoalan negara itu, tidak harus memakai jalur formal. Tetapi jalur – jalur seperti yang ia lakukan ini, dinilai akan lebih efektif dan efisien.

“Kita datang berkunjung, ngobrol. Dalam obrolan itu ketika dinas ada masalah, akan bisa disampaikan secara langsung. Dan hal – hal seperti ini akan lebih efektif. Karena kalau kita sering ketemu, itu ada sambung hati. Sehingga para OPD juga akan bekerja dengan hati,” jelasnya.

Disinggung soal kedisiplinan ASN di dinas – dinas, Sekda kembali menegaskan, untuk hal itu sudah tidak ada masalah. Terlebih, saat ini mesin absen atau fingerprin sudah diaktifkan lagi. Jika pun ada ASN yang kedapatan tidak disiplin dalam bekerja, maka untuk pembinaan ASN indisipliner tersebut, diharapkan Sekda dapat dilakukan secara berjenjang.

Kita minta pembinaan ini dilakukan berjenjang, mulai dari Kabid, Sekretaris, dan Kadis. Dan selama pembinaan ASN indisipliner, harus dilakukan terdokumentasi. Jd ketika akan ada penjatuhan disiplin, kita sudah ada dasar dan argumen yang jelas. Jadi tidak ujuk – ujuk memberikan sanksi terhadap ASN tanpa ada dasar,” terangnya.

Sementara itu, PLt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Mukomuko, Bustam Bustomo, S.KM memberikan apresiasi positif terkait upaya Sekda dengan mengunjungi dinas – dinas setiap hari. Pasalnya, disaat ada keperluan dinas, pihaknya tidak susah – susah lagi datang ke kantor Sekda, karena Sekda sudah datang ke dinas. Selain itu, dengan kunjunganya ke OPD, maka hubungan kerja akan lebih terjalin dengan baik.

Saya sangat berharap, upaya yang dilakukan oleh pak Sekda dapat dilakukan terus. Karena kami mendapat suport positif dari pimpinan dalam melaksanakan tugas di pemerintahan ini. Bahkan pak Sekda juga pesan, kalau ada hambatan agar cepat untuk melaporkan,” terang Bustam. (rel)

Tags :
Kategori :

Terkait