BENGKULU RU.ID - Untuk meringankan beban masyarakat yang menjadi korban banjir khususnya di Kabupaten Bengkulu Tengah, PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) menyalurkan bantuan berupa kebutuhan bahan pokok (Bapok). Bantuan tersebut langsung diserahkan kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir. Direktur Utama PT HKI, Aji Prasetyanti mengatakan, kondisi yang menimpa masyarakat di Bengkulu Tengah sudah sepatutnya menjadi perhatian perusahaan, terlebih lokasi banjir berada di dekat proyek yang sedang dikerjakan HKI yakni proyek Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung. “Kami harap bantuan dari perusahaan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak,\" kata Aji, dikutip dari SKH Radar Utara. Menurutnya, bantuan kepada korban banjir di Bengkulu Tengah ini merupakan komitmen Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) HKI sekaligus menghadirkan nilai tambah bagi masyarakat sekitar, di luar proyek konstruksi yang tengah dikerjakan HKI. Kedepannya, HKI terus berupaya untuk menghadirkan kebaikan bagi masyarakat luas. \"Terutama dalam membangun infratsruktur maupun kegiatan yang mengusung nilai tambah lainnya, termasuk kegiatan TJSL. Disamping itu kita tetap mengajak masyarakat untuk senantiasa waspada terhadap bencana serupa, mengingat saat ini tengah musim hujan,\" singkatnya. (tux)
Ringankan Korban Banjir, HKI Salurkan Bantuan
Rabu 27-10-2021,08:35 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :