Ambulans Desa Dilaunching, Desa Arga Mulya Peringati Hari Jadi Ke-38

Minggu 26-09-2021,04:53 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

Kepala Desa Arga Mulya, Sumito bersama segenap tamu undangan memotong tumpeng sebagai tanda peringatan HUT Desa Arga Mulya.

PADANG JAYA RU.ID - Meski penuh dengan kesederhaan dan tetap mematuhi protokol kesehatan, Pemerintah Desa Arga Mulya, pada Sabtu (25/9/2021) menggelar peringatan hari jadi atau ulang tahun Desa Arga Mulya yang ke-38. Mengambil tema \"Ayo Membangun Desa, Bersama Melawan Covid-19 untuk Desa Arga Mulya yang Lebih Baik, Maju, Mandiri, Sehat dan Sejahtera\" peringatan HUT desa ini diharapkan menjadi momentum untuk terus meningkatkan semangat dalam membangun desa. Dalam sambutannya, Kepala Desa Arga Mulya, Sumito didampingi Ketua TP PKK Desa Arga Mulya, Ny Sukmawati Sumito, menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh warga desa yang terus memberikan dukungan pada pemerintah desa dalam merealisasikan program-program pembangunan. \"Tanpa dukungan warga dan segenap elemen masyarakat, pemerintah kabupaten, provinsi dan pusat, tentu pembangunan desa tak akan berjalan sedemikian majunya,\" ungkapnya.

Tak lupa, Sumito juga berpesan kepada warga Desa Arga Mulya untuk terus menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari. \"Dalam situasi pandemi saat ini, kami sangat berharap, seluruh warga tidak lengah dan tidak mengabaikan protokol kesehatan. Sebab, salah satu faktor penting agar terhindar dari penularan dan penyebaran virus corona adalah dengan menerapkan protokol kesehatan. Baik itu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Kami juga berpesan, jika tidak benar-benar krusial, sebaiknya hindari dulu bepergian keluar daerah,\" pesannya.

Dalam kegiatan ini, turut hadir, Bupati Bengkulu, Ir H Mian yang diwakili Staf Ahli, Siti Khoriah dan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Dr Fachrudin, Staf Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Camat Padang Jaya, Maman Suherman, S.STP, tokoh masyarakat, lembaga adat, Imam, Gharim, dan undangan lainnya. Selain itu, anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Tantawi Dali yang hadir dalam kegiatan ini mengungkapkan apresiasinya atas kinerja pemerintah desa yang terus giat merealisasikan pembangunan. \"Kami bangga atas kinerja aparatur pemerintahan Desa Arga Mulya, terutama kepala desa yang tidak hanya terpaku pada anggaran dana desa, namun juga rajin mengajukan berbagai usulan sehingga pembangunan desa melalui program anggaran lain dari pemerintah, masuk ke desa ini,\" bebernya.

Hari jadi Desa Arga Mulya ke-38 kali inipun tak kalah istimewa dengan tahun-tahun sebelumnya, ini lantaran pemerintah desa bersama Ikatan Masyarakat Arga Mulya (IKMA) yang diwakili ketuanya, Bangun Priyono meresmikan penggunaan mobil ambulans desa.

Ambulans desa ini akan melayani kebutuhan pelayanan kesehatan seluruh warga Desa Arga Mulya yang terbagi dalam 5 dusun dan 29 rukun tetangga (RT). Ketua panitia kegiatan, Sumarno pun menyampaikan terima kasih pada segenap pihak yang telah mendukung terselenggaranya peringatan HUT Desa Arga Mulya. \"Pada seluruh pihak dan warga desa, kami menyampaikan terima kasih, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancara,\" singkatnya. (aep/adv)
Tags :
Kategori :

Terkait