BENGKULU RU - Pasangan Calon, H. Agusrin M. Najamudin, ST-Dr. Ir. H. Imron Rosyadi, MM, M.Si (AIR) lebih memilih menunggu data hasil perhitungan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu, walaupun beberapa pihak telah mengumumkan hasil hitung cepat. Ini disampaikan Cagub nomor urut 03, Agusrin M. Najamudin, Rabu (9/12). \"Terkait hasil Pilkada serentak, khususnya Pilgub, apapun hasilnya dan siapapun yang menang, pasti kita dukung. Yang terpenting saat ini kita ikuti saja prosesnya. Nantikan juga ada real count dari KPU, tentu saja teman-teman di lapangan saat ini masih mengumpulkan data dan memonitor hasilnya seperti apa,\" ungkap Agusrin. Menurut Agusrin, pihaknya pasti tetap gentle dalam menerima apapun hasilnya nanti. Yang jelas kalau Ia dan Pak Imron menang, pasti merangkul semuanya. \"Kalau kita kalah kita harus support siapapun yang menang, demi untuk Provinsi Bengkulu. Selalu saya sampaikan seperti itu sejak awal,\" tegas Agusrin. Sejauh ini, lanjut Agusrin, pihaknya bersama Tim juga memiliki data dan sepenuhnya dipercayakan kepada tim untuk mengumpulkan data di lapangan. Insya Allah Agusrin-Imron tetap gentle, jadi tunggu saja seperti apa hasilnya nanti. \"Saat ini kita mengharapkan masyarakat Provinsi Bengkulu untuk mendo\'akan Pak Imron yang tengah dirawat di salah satu Rumah Sakit (RS). Karena sudah seminggu lalu dan 3 hari lalu sudah tidak kuat lagi sehingga fisiknya turun,\" singkat Agusrin. (tux)
Paslon AIR Tunggu Data Hasil Perhitungan KPU
Kamis 10-12-2020,14:43 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :