Hadiri Rakornis PPPK

Selasa 01-12-2020,09:46 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

ARGA MAKMUR RU - Rencana pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021, tahapannya sudah mulai dilakukan dan akan diikuti oleh daerah ini. Pemda Bengkulu Utara (BU) melalui stake holder terkait, bakal menghadiri rakornis terkait tahapan pengadaan pegawai 2021 itu bulan depan. Kepala BKP-SDM BU, Drs H Setyo Budi Raharjo, MM menyampaikan rakornis akan menjadi acuan umum pemerintah di setiap tingkatan, untuk mengambil langkah-langkah dalam pengadaan PPPK. Setyo menyampaikan, rakornis yang rencananya akan digelar di Yogyakarta itu, secara umum akan menyampaikan proses-proses dan tahapan perekrutan pegawai. \"Juga akan diikuti oleh satker terkait,\" kata Setyo, kemarin.  Terpisah, Kepala Dispendik BU, Dr H Agus Haryanto, SE,MM, menyampaikan rakornis yang akan digelar 18 hingga 20 Desember itu, sangat penting bagi pihaknya. Secara umum, guru non ASN yang ada di daerah ini, terbagi dalam Guru Bantu Daerah (GBD) yang jumlahnya mencapai 1.300 orang itu serta guru non ASN yang kini bertugas di sekolah-sekolah yang ada di daerah.  \"Tahapan ini akan menjadi acuan, untuk daerah menyampaikan usulan ke pusat,\" pungkasnya. (bep)  

Tags :
Kategori :

Terkait