Pencuri Janda Bolong Resahkan Emak-emak

Jumat 27-11-2020,10:54 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

PADANG JAYA RU - Tanaman hias jenis monstera atau lebih dikenal bunga janda bolong, tengah menjadi buruan kaum emak-emak. Menariknya, tergiur kabar harga fantastis, tanaman hias ini pun turut menjadi buruan pelaku pencurian. Seperti halnya dialami Naila, warga Kecamatan Padang Jaya. Kepada RU, Ia menceritakan tanaman hias keladi batik miliknya hilang dicuri. \"Padahal di pekarangan rumah. Saya tak menyangka juga, bunga keladi ini malah diminati pelaku pencurian,\" cetus ibu dua anak ini. Hal serupa pun turut dialami Ina, kolektor bunga janda bolong. Ia mengaku, tanaman hias yang kini tengah viral tersebut harus diletakan di tempat yang cukup aman. Ini menghindari tanaman hias miliknya itu jadi sasaran pencuri. \"Karena sudah dua kali hilang dicuri. Ya terpaksa, lebih baik saya letakan di teras dalam rumah,\" ungkapnya. Ia mengaku, tanaman hias tersebut memang tengah menjadi buruan pencinta tanaman. Selain tergiur kabar soal harga, tanaman hias ini juga memiliki pesona tersendiri bagi pecinta tanaman hias. \"Soal harganya masih relatif terjangkau. Namun anehnya kok malah diminati pencuri,\" pungkasnya. (jho)

Tags :
Kategori :

Terkait