Positif Covid Nambah 8 Orang, Total 80 Kasus

Kamis 12-11-2020,11:49 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

MUKOMUKO RU - Satgas penanggulangan Covid-19 Kabupaten Mukomuko kembali merelease penambahan kasus positif terpapar Covid-19. Berdasarkan hasil diagnosa swab dari Rumah Sakit (RS) M. Yunus Bengkulu yang diterima Satgas, Rabu (11/11) pagi kemarin, ada 8 orang warga dinyatakan positif Covid. “Ada penambahan 8 orang warga dinyatakan positif. Sehingga per hari ini (Kemarin, red), kasus Covid di Kabupaten Mukomuko mencapai 80 kasus setelah sebelumnya ada 72 kasus,” kata juru bicara Satgas penanggulangan Covid-19 Kabupaten Mukomuko, Bustam Bustomo, S.KM, kemarin. Adapun 8 orang warga yang terpapar Covid itu dari Kecamatan Penarik sebanyak 2 orang, Kecamatan Air Manjunto sebanyak 1 orang, Kecamatan Lubuk Pinang sebanyak 2 orang, Kecamatan Kota Mukomuko sebanyak 1 orang dan Kecamatan Sungai Rumbai sebanyak 2 orang. Inisial pasien Covid dari Kecamatan Penarik yaitu AMV 3 tahun warga Desa Marga Mukti. Pasien ini kuat dugaan kontak erat dengan pasien nomor 64 inisial SR. Pasien ini tidak memiliki gejala, dan sejarang sudah isolasi mandiri di rumah. Selanjutnya inisial ADP 20 tahun warga Desa Penarik. Riwayat pasien kuat dugaan kontak erat dengan pasien nomor 67 inisial SR. Yang bersangkutan tidak memiliki gejala, dan sudah melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Sedangkan pasien dari Kecamatan Air Manjunto yaitu inisial MS 57 tahun warga Desa Sinar Jaya. Pasien ini kuat dugaan kontak erat dengan pasien nomor 68 inisial SR. Yang bersangkutan tidak memiliki gejala dan sekarang sudah melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Untuk pasien dari Kecamatan Lubuk Pinang yaitu inisial A 47 tahun warga Desa Lubuk Pinang. Pasien ini kuat dugaan kontak erat dengan pasien nomor 69 inisial AW. Pasien ini dengan gejala ringan seperti mual, muntah, indera penciuman hilang, dan saat ini yang bersangkutan sudah melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Selanjutnya inisial S 43 tahun warga Desa Lubuk Pinang. Riwayat pasien kuta dugaan kontak erat dengan pasien nomor 69 inisial AW. Pasien ini tidak memiliki gejala, dan sekarang sudah melakukan isolasi mandiri. Sedangkan pasien dariu Kecamatan Kota Mukomuko yaitu inisial A 44 tahun warga Kelurahan Bandaratu. Pasien ini kuat dugaan kontak erat dengan pasien nomor 70 inisial S. Pasien tidak memiliki gejala dan sekarang sudah melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Dan pasien dari Kecamatan Sungai Rumbai yaitu inisial EJ 34 tahun salah satu tenaga kesehatan Desa Gaja Mati. Pasien ini merupakan suspek dengan gejala ringan yaitu pileg, demam, indera penciuman hilang. Riwayat kontak belum diketahui, dan sekarang sudah melakukan isolasi mandiri. Yang terakhir yaitu inisial DI 38 tahun warga Desa Gajah Mati. Pasien ini kuat dugaan kontak erat dengan pasien nomor 78 inisial EJ yang merupakan suami pasien ini. yang bersangkutan tidak memiliki gejala, dan saat ini sudah melakukan isolasi mandiri di rumahnya. “Untuk menekan peningkatan jumlah kasus, mari kita jalankan protokol kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,” pesan Bustam. (rel)

Tags :
Kategori :

Terkait