LAIS RU - Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kelurahan Pasar Lais, menimbulkan tanda tanya. Selain tak dicairkannya pada tahap I dan 3. Dalam 2 gelombang pencairan terakhir, salah satu penerima BST malah hilang dari sasaran program. Lurah Pasar Lais, Maizan dikonfirmasi wartawan tak menyangkal hal ini. Selain mengamini terkait tak dicairkannya bantuan sosial tunai dalam 2 gelombang pencairan. Salah satu warganya juga diketahui dibekukan sebagai penerima bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) dari Kementerian sosial (Kemensos) tersebut. \"Sudah kita konfirmasikan ke dinas terkait di daerah. Hanya saja, versi mereka memang telah dicoret dari penerima BST langsung dari kementerian,\" cetusnya. Ia menilai, terjadi keganjilan terhadap penyaluran bantuan bagi warga terdampak covid-19 tersebut. Meski muncul klarifikasi jika pembekukan itu dilakukan oleh pihak Kementerian. Namun yang turut menjadi tanda tanya masyarakat, dasar BST dua tahap tidak dicairkan. \"Ya kami pun berharap satu warga itu tetap mendapatkan bantuan. Karena secara ekonomi, warga itu sangat layak untuk mendapatkan bantuan seperti ini,\" pungkasnya. (jho)
Dua Tahap Hilang, Penerima BST “Gigit Jari”
Senin 28-09-2020,11:31 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :