KEPAHIANG RU - Lagi dan lagi, layanan PDAM Tirta Alami Dikeluhkan oleh masyarakat, kali ini warga Kecamatan Bermani Ilir yang mengeluhkan layananan air bersih Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) ini. Tidak tanggung-tanggung, terkait hal ini warga langsung mengadu ke DPRD kepahiang. Disampaikan salah seorang warga zainal, ia meminta DPRD dapat menindaklanjuti pengaduan yang disampaikan. Pasalnya, baik keluhan secara langsung maupun tersurat belum mendapat respon dari PDAM. \"Sudah 6 bulan aliran air PAM di Kecamatan Bermani Ilir tidak mengalir, kami mempertanyakan kinerja PDAM yang sampai saat ini tidak menindaklanjuti laporan kami terkait matinya aliran air,\" sesal Zainal Menanggapi keluhan yang disampaikan, Anggota Komisi III DPRD Hamdan Sanusi menyampaikan akan segera melakukan rapat dengar pendapat bersama dengan PDAM Tirta Alami untuk menindaklanjuti laporan warga tersebut. Bahkan, dijelaskan Hamdan terkait layanan air bersih bagi masyatakat merupakan kebutuhan pokok yang harus segera di penuhi. \"Terkait pengaduan yang disampaikan kami di Komisi III sebagai mitra kerja PDAM akan segera menindak lanjuti, baik itu sidak ataupun RDP, informasi didapatkan saat ini PDAM Tirta Alami sedang dalam penilaian dan Perbaikan program oleh tim yang dibentuk Pemkab. Meski begitu, kita minta untuk menindaklanjuti terlebih dulu masalah pelayanan,\" ujar Hamdan. Ditambahkan anggota Komisi III Hendri,A.Md,terkait keluhan warga dalam waktu dekat komisi akan menggelar sidak, hal ini dilakukan untuk mengetahui detil persoalan di lapangan, misalnya informasi kebocoran pipa pada beberapa titik jaringan dan debit sumber air yang disampaikan semakin kecil. \"Setelah permasalahan dilapangan kita ketahui segera kita akan lakukan RDP dengan pihak- pihak terkait, termasuk kembali mengundang kembali bapak-bapak yang hadir disini hari ini, untuk bersama menyelesaikan persoalan ini\" tutupnya. (cw2)
Lagi, Warga Keluhkan Pelayanan PDAM
Rabu 24-06-2020,12:07 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :