Di Air Besi, 4 Desa Belum Lunas Bayar PBB

Senin 30-12-2019,11:10 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

AIR BESI RU - Sebanyak 11 desa di Kecamatan Air Besi, Kabupaten Bengkulu Utara dinyatakan lunas dalam pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) tahun 2019 ini. Hal itu berdasarkan update data teranyar yang berhasil dihimpun oleh pemerintah Kecamatan Air Besi. Camat Air Besi, Rohis Makmun, S.Ip melalui Sekcam Dairmansyah menerangkan, 11 desa lunas PBB tersebut meliputi Desa Genting Perangkap, Lubuk Balam, Datar Macang, Sungai Pura, Talang Lembak, Tanjung Genting, Talang Renah, Talang Pungguk, Kertapati, Tajung Karet, Talang Baru Ginting. \"Sementara untuk 4 desa lagi, yaitu Desa Dusun Curup pelunasan pembayaran PBB-nya masih di angka 73 persen, Penyangkak 70 persen, Talang Ginting 24 persen dan untuk Kota Agung dalam informasi terkahir yang kami terima, pembayarannya hari Senin ini akan dilakukan,\" jelas sekcam. Dari capaian pembayaran PBB yang ada itu, artinya saat ini di Kecamatan air Besi dari total tagihan PBB Rp 33. 350.751 untuk tahun 2019 ini telah berhasil terserap oleh daerah yaitu sebesar Rp 24.044.330 atau capaiannya yaitu sebesar 72 persen. \"Jika tagihan PBB untuk Kota Agung, Senin ini disetor artinya capaian pajak PBB hingga akhir tahun 2019 ini bisa di angka 80 persen lebih untuk Kecamatan Air Besi,\" terangnya. Ditambahkan Sekcam, jika angka tersebut bisa terpenuhi artinya capaian pajak tahun ini tidak mengalami penurunan dari tahun sebelumnya. \"Bisa dikatakan sukses. Sebab, dengan waktu yang singkat karena SPPT-nya beberapa waktu sempat terhambat. Namun, capaian retribusi pajak bisa di angka lebih dari 80 persen,\" tandasnya. (sfa)

Tags :
Kategori :

Terkait