Wakili Indonesia ke AS

Rabu 16-10-2019,10:45 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

  • Anggota DPRD Provinsi Pastikan Promosikan Bengkulu
BENGKULU RU - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Jonaidi, SP, MM bakal mewakili Indonesia ke Amerika Serikat (AS) untuk mengikuti International Visitor Leadership Program (IVLP). Menariknya dalam momen tersebut, pria yang digadang-gadang bakal maju dalam Pilkada serentak di Kabupaten Seluma tahun 2020 mendatang, memastikan bakal mempromosikan Provinsi Bengkulu. \"Dari Indonesia ada 6 orang yang diundang langsung oleh Dimplomat AS, Joseph R. Donovan Jr untuk mengikuti IVLP ke AS. Selain saya, 5 orang lainnya berasal dari daerah lain di Indonesia, seperti Aceh, Jakarta dan Maluku dengan background berbeda tapi memahami aspek atau persoalan Sumber Daya Alam (SDA) dan lingkungan,\" ungkap Jonaidi dikonfirmasi terkait keberangkatan ke AS, Selasa (15/10). Meskipun demikian, lanjut Jonaidi, adanya dari Bengkulu yang diundang, karena Bengkulu dipandang sebagai salah satu aset nasional. Terutama dari segi potensi SDA, mulai dari pertambangan, energi dan potensi-potensi lainnya. \"Jadi selama mengikuti IVLP kita nantinya diajak langsung untuk melihat tata cara pengelolaan potensi,\" ujar Jonaidi. Menurutnya, dalam kesempatan itu tentu saja dirinya bakal mempromosikan Provinsi Bengkulu. Karena ini merupakan salah satu momen yang bisa dimanfaatkan dalam mempromosikan daerah. \"Terlebih IVLP nantinya bakal diikuti sekitar 66 negara di dunia. Dimana masing-masing dari kita diberikan kesempatan untuk menyampaikan kondisi masyarakat, budaya, sistem politik, termasuk potensi SDA,\" kata Jonaidi. Lebih jauh dikatakannya, kegiatan ini seluruhnya akomodasi dari Kementerian Luar Negeri AS. Memang kebarangkatannya tidak bisa dipisahkan lantaran dirinya pernah menjabat Ketua Komisi III DPRD Provinsi. \"Yang dalam melaksanakan tugas dinilai cukup paham terkait dengan kondisi SDA dan potensi lainnya di dalam Provinsi Bengkulu,\" singkatnya. (tux)
Tags :
Kategori :

Terkait