ARGA MAKMUR RU - Umat Hindu di Bengkulu Utara, kembali merayakan hari Galungan yang diperingati setiap 210 hari sekali, yang mana ini dimaksudkan sebagai hari kemenangan dari dharma melawan adharma. Dalam perayaan Galungan kemarin, setidaknya 500 jemaah umat Hindu yang ada di Kecamatan Arga Makmur dan sekitarnya melaksanakan hari Galungan yang dipusatkan di Pura Dharma Sakti Rama Agung. Ketua Adat Banjar Dharma Sakti Rama Agung, Gede Rumania menerangkan, perayaan Galungan ini sebagai simbol kemenangan bagi umat Hindu dan diharapkan bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi. \"Setelah selama 210 hari kita melaksanakan aktifitas, maka di momen Galungan ini kita jadikan sebagai ajang untuk memberikan doa selamat dan memohon rahmat dari yang kuasa,\" ungkas Gede. Dirinya juga menambahkan, bahwa di Galungan ini juga menyatukan simekrame atau tali silahturahmi, yang nantinya akan menimbulkan keharmonisasiaan antar umat Hindu dan umat lainnya. Layaknya perayaan Galungan pada umumnya, prosesinya sendiri dimulai dari rumah sendiri dengan membersihkan rumah beserta tempat sembahyang dan memberikan penghormatan terlebih dahulu kepada leluhur. \"Besar harapan kami semoga semua umat Hindu bisa memaknai hari Galungan ini dan bisa menjaga suasana keakraban dalam kekeluargaan sehingga menjaga uti dharma,\" Demikian Gede Rumania. (mae)
Maknai Galungan, Menjadi Pribadi Lebih Baik
Kamis 25-07-2019,11:06 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :