Muswil PWPM, Ketua Ditentukan Formatur

Jumat 05-07-2019,10:22 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

BENGKULU RU - Pengurus Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Bengkulu hari ini mulai melakukan Musyawarah Wilayah (Muswil) untuk membentuk kepengurusan periode 2019-2023. Menariknya dalam Muswil kali ini sedikit berbeda dari Muswil sebelumnya, dimana Ketua dan Pengurus ditentukan setelah dibentuk formatur. Demisioner PWPM Bengkulu, Martawansyah, SE, M.Si mengatakan, sesuai dengan agenda, Jum\'at (5/7) hingga Minggu (7/7) Muswil PWPM dilaksanakan. \"Dalam Muswil kali ini mengalami perubahan yang cukup signifikan, jika kita bandingkan dengan Muswil periode-periode sebelumnya,\" ungkap Martawansyah, Kamis (4/7). Dimana, lanjut Martawansyah, jika sebelumnya Ketua langsung dipilih, namun dalam Muswil besok terlebih dahulu membentuk formatur. \"Setelah formatur terbentuk, barulah formatur inilah nantinya yang membentuk kepengurusan PWPM untuk masa jabatan 2019-2023. Formatur ini sendiri nantinya terdiri dari 13 orang,\" jelasnya. Menurutnya, untuk formatur nantinya diambil atau dipilih dari para peserta, yang tentu saja Pengurus Daerah (PD) PM dari 10 Kabupaten/Kota di Provinsi Bengkulu ini. \"Kalau secara keorganisasian, pemilik suara dalam PWPM ini sekitar 430. Itupun jika kesemuanya hadir dalam Muswil,\" tegas Martawansyah. Lebih jauh dikatakannya, sebenarnya kepengurusan PWPM sudah berakhir 2018 lalu. Biasanya Muswil digelar setelah Mukhtamar, dimana Mukhtamar sendiri digelar November 2018. \"Kalau mekanismenya kita diberikan waktu 6 bulan untuk melaksanakan Muswil. Tapi besok, baru bisa kita mulai pelaksanaan Muswilnya,\" demikian Martawansyah. (tux)

Tags :
Kategori :

Terkait