HULU PALIK RU - Pemerintah Desa Batu Layang Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara, Rabu (03/07 kemarin, telah melakukan penentuan titik nol sekaligus peletakan batu pertama pembangunan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Pembangunan ini dibiayai oleh Dana Desa (DD) tahap 20% yang dikuncurkan oleh pemerintah. Kepala Desa Batu Layang, Iskandar Zulkarnaen saat diwawancarai di lapangan mengungkapkan, dengan adanya dana yang dikucurkan pemerintah melalui Dana Desa (DD) secara bertahap, pembangunan di desa banayak perubahan. \"Kami selaku Pemdes merasa sangat terbantu dengan DD dan ADD. Seperti halnya DD ditahap 20% ini kami alokasikan pada pembangunan gedung PAUD,\" ungkap Kades muda ini. Pada pencairan DD tahap ini, lanjut dia, dialokasikan pada pembangunan gedung PAUD dengan ukuran 12 meter kali 9,5 meter. Dalam pelaksanaan penentuan titik nol dan peletakan batu pertama, pihaknya mengundang Camat Hulu Palik, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Kasi PMD,P endamping, BPD, TPK serta warga dan para pekerja yang terlibat. (ae2)
Bersama Tripika, Batu Layang Realisasikan Gedung PAUD
Kamis 04-07-2019,12:26 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :