HULU PALIK RU - Meski mengalami kekurangan perangkat Komputer, Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 46 Bengkulu Utara (BU) siap untuk melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) pada tahun ajaran 2019 ini. Kepala SMPN 46, Sutiar ketika dikonfirmasi RU mengatakan, sekolahnya hanya memiliki 7 unit komputer (PC) untuk penyelenggaraan UNBK. Jumlah ini memamg jauh belum memenuhi kebutuhan pelaksanaan UNBK. Namun, demikian dirinya telah berinisiatif untuk melakukan peminjaman perangkat laptop untuk memenuhi kebutuhan pelaksanaan UNBK tersebut. \"Laptop atau komputer yang kami butuhkan minimal sebanyak 26 unit. Sehingga, untuk menutupi kekurangan ini kami meminjam dari para dewan guru,\" jelasnya. Adapun siswa yang bakal mengikuti pelaksanaan UNBK nanti sebanyak 78 siswa. \"Siswa ini nanti akan dibagi menjadi tiga gelombang untuk mengikuti UNBK. Yaitu, pada pagi hari, siang hari dan sore hari. Sebab, keberadaan perangkat komputernya sangat terbatas,\" ujarnya. Namun, meski masih banyak kekurangan. Ia optimis penyelenggaraan UNBK ini akan sukses. Sebab, beberapa persiapannya, mulai dari lokal kelas UNBK, server dan juga jaringan internet sudah mulai dipersiapkan. \"InsyaAllah tidak akan ada kendala lagi. Yang penting jaringan listriknya tidak ada gangguan,\" tandasnya. (sfa)
Sukseskan UNBK dengan Komputer Pinjaman
Senin 04-03-2019,10:58 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :