Sinergitas TNI dan POLRI, Gelar Patroli Bersama

Selasa 05-02-2019,19:37 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

Dalam Perayaan Imlek di Kota Bengkulu BENGKULU RU - Moment perayaan Tahun Baru Imlek yang digelar setahun sekali dimanfaatkan seluruh umat Tionghoa. Begitu juga pada perayaan Tahun Baru Imlek di Kota Bengkulu kemarin, untuk menjaga kenyamanan dan situasi kondusif pada perayaan Imlek, Personel Korem 041/Gamas dan Polda Bengkulu menggelar patroli bersama Selasa (5/2) kemarin. Danrem 041/Gamas Kolonel Inf. Dwi Wahyudi, S.AN, MM dan Kapolda Bengkulu, Brigjen Pol. Drs. Supratman, MH memimpin langsung jalannya patroli bersama guna terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Bengkulu. Diawali berkumpul di Rumah Dinas Kapolda Bengkulu, kemudian rombongan bergerak menuju ke tempat Ibadah Klenteng Air Suci yang terletak di Jalan Jenggalu Tapak Jedah Bengkulu, guna melakukan pengecekan pengamanan tempat Ibadah. Setelah itu rombongan melanjutkan pengecekan pengamanan tempat Ibadah Vihara Budhayana di jalan Panjaitan Malabro untuk melihat umat Tionghoa yang sedang beribadah. \"Saya dan pak Danrem tidak merasa kesulitan dalam pengamanan pada perayaan Tahun Baru Imlek tahun ini mulai dari tadi malam (Kemarin malam,red) situasi Alhamdullillah aman dan kondusif,\" Ucap Kapolda. Danrem menambahkan, dalam upaya pengamanan peringatan Tahun Baru Imlek tersebut, seluruh personil Korem dan Kodim juga diturunkan dalam membantu membackup upaya pengamanan. \"Personil Korem dan Kodim juga kami siapkan untuk membantu pengamanan perayaan Tahun baru imlek tahun ini,\" tegas Danrem. Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolda Bengkulu, Danrem 041/Gamas, Waka Polda Bengkulu, Irwasda, Para Dir Opsnal, Dandim 0407/Bkl, Kapolres Bengkulu, Kapenrem 041/Gamas dan Pasi Intelrem 041/Gamas. (tux/penrem)

Tags :
Kategori :

Terkait