Amalan Agar Terlepas dari Lilitan Hutang ala Gus Iqdam, Masalah Selesai dengan Cara Tak Terduga
Amalan pembebas hutang yang bisa kamu baca setiap hari--
RADARUTARA.ID - Setiap manusia pasti memiliki persoalan dan permasalahan termasuk dalam perkara hutang. perkara ini adalah merupakan perkara yang banyak menjerat manusia dan merupakan perkara yang wajib untuk diselesaikan sebelum ajal menjemput.
Perkara hutan merupakan perkara yang penting untuk dibahas tentang, sebab banyak sekali orang-orang terjerumus karena terlilit hutang dan karena pemikiran yang pendek.
Tidak sedikit kasus pencurian yang dilatarbelakangi hutang, bahkan karena tidak ada jalan keluar lagi ada juga yang lebih memilih berhutang lagi untuk membayar hutang. Sepantasnya jika kita memiliki hutang Kita juga harus berusaha dengan cara bekerja lebih keras lagi serta memohon pertolongan kepada Allah agar diberikan jalan keluar terbaik.
Dalam persoalan ini Gus ipdam selaku ulama muda memiliki solusi yang jitu untuk menyelesaikan persoalan hutang. Kesempatan tersebut disampaikan beliau ketika sedang berceramah di Masjid Al-Hikmah Desa Joho, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri.
BACA JUGA:Bau Mobil Menyengat Bikin Mabuk? Tenang, Ini Cara Praktis Menghilangkan Bau Mobil, Auto Nyaman Donk
Gus Idham memulai tausiyahnya Dengan menyampaikan kisah dari salah satu jamaahnya dan terlilit hutang sekitar satu miliar dengan batas waktu satu bulan.
Dalam kisahnya tersebut Gus iqdam menyampaikan bahwasanya jamaah tersebut telah diberikan banyak sekali amalan namun tidak ada salah satupun amalan tersebut yang dapat membantunya, persoalan hutangnya masih tetap menjadi persoalan pusing setiap hari. Lantas jamaah tersebut datang kembali ke rumah Gus iqdam lalu menyampaikan hal tersebut.
Diketahuilah bahwasanya jamaah tersebut tidak mengerjakan ibadah wajib yang seharusnya diutamakan, akan tetapi ia malah mendahulukan amalan-amalan yang diberikan oleh Gus iqdam saja.
Mendengar kisah itu Gus Idham sangat menyayangkan tindakan yang dilakukan oleh jamaah yaitu. Seharusnya amalan yang diutamakan adalah salat barulah amalan wajib..
Kemudian Gus Idham menasehati jamaahnya tersebut sembari menyuruhnya pulang untuk memperbaiki salatnya dan memperbaiki hubungannya dengan Allah.
BACA JUGA:Apa Kamu Sudah Tahu? Begini Amalan Doa Penarik Uang Paling Ampuh, Allah SWT Akan Cukupkan Rezekimu
Mengejutkannya lagi setelah 20 hari berlalu jamaahnya tersebut datang kembali ke rumah Gus Adam, sembari menceritakan bahwasanya hutangnya telah lunas, kaget mendengar cerita itu Gus iqdam lantas bertanya bagaimana ia dapat menyelesaikan perkara hutang yang sebesar itu dalam jangka 20 hari.
Jemaah itu pun menceritakan uang yang digunakan untuk melunasi hutangnya tersebut berasal dari harta warisan mbah yang telah meninggal dunia. Mendengar kisah itu lantas membuat jamaah yang mendengarnya tertawa bersama.
Dari kisah itu dapat kita ambil hikmah bahwasany, dalam menyelesaikan masalah yang kita hadapi kita harus membawa Allah dalam kehidupan kita. Sebab hanya kepada Allah lah kita bisa memohon pertolongan, perbaikilah hubungan dengan Allah SWT dengan selalu melaksanakan setiap perintahnya dan menjauhi segala larangannya terutama mendirikan salat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: