Pasca OTT, Ruang Kerja Sekcam Air Besi Terlihat Tutup

Pasca OTT, Ruang Kerja Sekcam Air Besi Terlihat Tutup

Pasca OTT, Ruang Kerja Sekcam Air Besi Terlihat Tutup --

AIR BESI, RADARUTARA.ID - Ruang kerja DA,  Sekretaris Kecamatan Air Besi, Kabupaten Bengkulu Utara terpantau tutup, usai dirinya dikabarkan terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) Polres Bengkulu Utara, pada Jumat (2/8/2024).

Sejumlah rekan kerjanya mengaku tidak tahu atas peristiwa OTT yang melibatkan salah satu pejabat di lingkungan Kantor Camat Air Besi.

"Kami malah tidak tahu! Kami tahu setelah baca berita tadi malam," ungkap salah seorang pegawai.

Disisi lain, Camat Air Besi Syahru Ramadhan ketika dikonfirmasi menyampaikan, saat ini DA, Sekcam Air Besi tengah berada di luar kantor dan belum bisa melaksanakan aktifitas rutin di Kantor Camat Air Besi.

"Iya, Sekcam tidak masuk. Beliau masih di Polres. Ada urusan di sana," jelasnya, Jumat (2/8/2024).

Meski begitu, Camat juga tidak menyangkal rekam kerja yang menjadi bawahannya itu terjaring kasus OTT oleh pihak Kepolisian.

"Tapi, persoalannya apa dan bagaimana. Kami tidak tahu, silakan tanyakan dengan pihak kepolisian saja," tandasnya.

Berdasarkan informasi berhasil dihimpun radarutara.id, DA terjaring tangkap tangan saat melakukan perjalanan menuju rumahnya, di Dusun Curup Kecamatan Air Besi, pada Kamis (1/8/2024) sore. 

DA yang saat itu tengah melaju mengendarai mobil, dihentikan oleh pihak kepolisian saat berada di kawasan Dusun Kalai, Kecamatan Arma Jaya.

Dugaan sementara, DA terlibat aksi pemerasan yang dilakukan oleh oknum LSM terhadap Kepala Desa Talang Baru Ginting.

Diketahui pemerasan ini terkait dugaan Kepala Desa Talang Baru Ginting yang menjual besi jembatan pasca melakukan perbaikan. 

Dan diperkirakan hal ini tidak terjadi 1 kali, hingga akhirnya dugaan pemerasan tersebut dilaporkan ke polisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: