5 Manfaat Makan Pendap Khas Bengkulu yang Bikin Kamu Makin Sehat

5 Manfaat Makan Pendap Khas Bengkulu yang Bikin Kamu Makin Sehat

5 Manfaat Makan Pendap Khas Bengkulu yang Bikin Kamu Makin Sehat--

RADARUTARA.ID- Makan enak tidak selalu identik dengan hidangan berlemak atau gorengan. Banyak makanan lezat khas Indonesia yang sehat lengkap dengan kandungan lemak yang tidak berlebihan, salah satunya pendap Khas Bengkulu. Manfaatnya cukup beragam, apalagi kalau disantap dengan porsi yang seimbang.

Ulasan mengenai manfaat makan pendap berikut ini bisa menambah wawasanmu.

1. Meningkatkan napsu makan 

Makan pendap ternyata cukup ampuh untuk meningkatkan nafsu makan. Proses mengukus (steam) tidak rentan mengubah warna dan tekstur dari bahan makanan. Hasilnya, bahan dasar pendap tetap terlihat menarik dengan warna aslinya. Bahkan, kamu juga bisa membuat beraneka ragam pendap dari bahan yang kamu sukai.

BACA JUGA:Waspada! Kenali 4 Modus Penipuan Terbaru Lewat M-Banking Ini

2. Memenuhi kebutuhan gizi harian

Protein, vitamin, serta mineral yang terkandung dalam bahan makanan sering hilang saat proses penggorengan atau perebusan. Namun hal tersebut tidak akan terjadi pada makanan yang diolah dengan cara dipepes. Kandungan protein, vitamin, serta mineral di dalam makanan yang dipepes akan terjaga dengan baik. Itu sebabnya, dengan makan pendap kebutuhan gizi harianmu bisa lebih gampang terpenuhi.

3. Menjaga kadar kolesterol tetap stabil

Menggantikan makanan yang di goreng dengan aneka jenis pendap bisa membuat kadar kolesterol dalam darah menjadi lebih terkontrol. Kamu harus memilih bahan rendah kolestrol untuk membuat pendap, misalnya aneka jenis ikan laut, ikan air tawar, tahu, tempe, oncom, ataupun jamur.

BACA JUGA:Agar Aman Dikonsumsi, Begini Cara Mengolah Umbut Rotan yang Benar

4. Menu sehat untuk menjaga berat badan

Pendap mempunyai kandungan kalori yang rendah, khususnya jika dibandingkan dengan makanan yang digoreng. Seperti, kalori pada ikan mujahir goreng adalah 416 Kal, sementara ikan mujahir yang dibikin pendap cuma mempunyai kalori sekitar 121 Kal.

5. Mudah dicerna

Gorengan dan makanan cepat saji tergolong sulit dicerna oleh tubuh lantaran mengandung lemak jenuh dalam jumlah banyak dengan tekstur yang cukup keras. Namun sebaliknya, pendap justru lebih gampang dicerna karena proses pengukusan membuat teksturnya menjadi lembut tanpa menghilangkan kandungan gizinya. Tak hanya itu, pendap juga cocok dikonsumsi orang sakit lantaran gampang dicerna.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: