Wabup Arie Sambut Kepulangan 208 Jemaah Haji Bengkulu Utara

Wabup Arie Sambut Kepulangan 208 Jemaah Haji Bengkulu Utara

Penyambutan kepulangan Jemaah haji asal Bengkulu Utara oleh Wabup Arie Septia Adinata--

RADARUTARA.ID- Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata menyambut langsung kepulangan 208 jamaah haji Kabupaten Bengkulu Utara di Asrama Haji Bengkulu, pada Minggu (30/6/2024), sekira Pukul 01.00 WIB.

Para jamaah haji tersebut berhasil kembali ke tanah air dengan kondisi selamat dan Insya Allah akan mendapatkan gelar haji mabrur. 

Arie Septia Adinata dalam kesempatan itu menyampaikan rasa syukur atas kembalinya jamaah haji Kabupaten Bengkulu Utara dengan sehat dan selamat selama menunaikan ibadah haji di tanah suci.

"Alhamdulilah dengan mengucapkan syukur dan rasa bahagia, kita jemput untuk menyambut secara langsung jemaah haji Kabupaten BU ini, alhamdulilah semua jemaah haji tiba dalam keadaan sehat dan lengkap,”ucapnya.

BACA JUGA:Digandeng Helmi Hasan di Pilgub Bengkulu 2024, Ini Total Kekayaan Mian Bupati Bengkulu Utara

Setelah menjalani prosesi penyambutan di Asrama Haji Bengkulu, ratusan jemaah haji tersebut kembali melanjutkan perjalanan ke bumi ratu samban menggunakan bus dan kembali disambut oleh Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara di Masjid Agung Kota Arga Makmur, sekitar Pukul 05.00 WIB, pada Minggu pagi.

Proses kepulangan Jemaah haji asal Bengkulu Utara berjalan dengan lancar dan sejauh ini semua jemaah terpantau dalam kondisi sehat, tanpa kurang apapun.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: