Bacaan Dzikir yang Sederhana Tapi Dicintai Allah dan Rasul-Nya

Bacaan Dzikir yang Sederhana Tapi Dicintai Allah dan Rasul-Nya

Bacaan Dzikir yang Sederhana Tapi Dicintai Allah dan Rasul-Nya--

RADARUTARA.ID - Ada 4 kalimat yang dicintai Allah SWT. Kalimat seperti Subhanallah, Alhamdulillah, Laa ilaaha illallah dan Allahu Akbar adalah bacaan zikir yang paling dicintai Allah SWT.

Dari Samuroh bin Jundub, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Ada empat ucapan yang paling disukai oleh Allah yaitu Subhanallah, Alhamdulillah, Laa ilaaha illallah, dan Allahu Akbar. Tidak berdosa bagimu dengan mana saja kamu memulai" (HR. Muslim no. 2137).

Kalimat pujian kepada Allah SWT dapat dibaca sebagai zikir sesudah sholat fardhu ataupun dibaca setiap saat ketika beraktivitas.

BACA JUGA:3 Efek Samping Penggunaan Air Beras untuk Wajah, Kulit Sensitif Wajib Baca

1. Subhanallah wa bi hamdih

Bacaan kalimat subhanallah wa bi hamdih memiliki makna menyucikan Allah SWT dengan hal yang tidak layak dengan-Nya. Kalimat ini dapat menjadi bacaan zikir.

Rasulullah SAW pun bersabda, "Sesungguhnya kalimat yang paling dicintai oleh Allah SWT adalah subhanallah wa bi hamdih,"

2. Alhamdulillah

Alhamdulillah adalah ungkapan rasa syukur terhadap segala nikmat yang diberikan Allah SWT. Kalimat ini juga dapat dijadikan sebagai ungkapan terima kasih atas rezeki, anugerah dan semua nikmat yang sudab diberikan Allah SWT.

Dengan membaca Alhamdulillah, maka seseorang akan memperoleh pahala dan dihapuskan dosa-dosanya.

Bagi orang yang melafalkan kalimat tayyibah (salah satunya Alhamdulillah) yaitu mendapat pahala sebesar Gunung Uhud.

BACA JUGA:Cara Tepat Menghilangkan Najis Anjing yang Sesuai dengan Hukum Islam

3. Laa ilaaha illallah

Kalimat Laa ilaaha illallah juga adalab satu kalimat yang dicintai Allah SWT. Kalimat ini dapat dibaca saat berdzikir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: